Pestanya Orang Kreatif di Bandung

pada 8 tahun lalu - by
| May 1, 2016 09:44 am




Wadah untuk mendukung insan muda kreatif tanah air teus berbiak. Salah satunya,Trademark Marketyang akan kembali hadir untuk kali ke lima kalinya di kota kembang.

Acara yang mengangkat berbagai produk lokal mulai dari fesyen,home and living, serta food and beveragesini akan diselenggarakan pada tanggal 5-8 Mei 2016 ini akan diselenggarakan di Trans Convention Center, Bandung, Jawa Barat.

Penyelenggara menjanjikan merk-merk lokal yang lebih besar dari sebelumnya.

“Bandung telah menjadi ikon tempat lahirnya brand-brand lokal prestisius. Hal ini menginspirasi kami untuk mengadakan Trademark Market dengan tujuan mengajak pengunjung mendukung produk-produk lokal yang kini telah mengembangkan sisi kreatifnya,” kata Direktur Trademark Market, Saira Nisar.

Nantinya, Trademark Market 2016 akan menghadirkan lebih dari 100 tenant yang sudah berhasil lolos melalui proses kurasi. Tidak heran jika Trademark Market dikenal sebagai one-stop shopping, karena di sini para pengunjung dapat menikmati beragam hiburan dan benda-benda gaya hidup.

Spesial dengan ulang tahunnya yang kelima, Saira menambahkan Trademark Market 2016 akan mengambil tema hotel yang terinspirasi dari gaya klasik Wes Anderson pada abad pertengahan.

Dengan mengambil lokasi di hotel bintang 6, Trademark Market tahun ini, lanjut dia, juga akan memberikan suasana berkelas tanpa meninggalkan sentuhan modern.

Tak hanya bisa berbelanja dan mencicipi ragam kuliner, selama empat hari pengunjung juga akan dimanjakan dengan penampilan dari para musisi dan band yang meramaikanTrademark Market 5th Anniversary.