Pita Suara Memar, Justin Timberlake Atur Ulang Konser di AS

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Justin Timberlake telah menunda konser kedua di New York City setelah didiagnosa mengalami memar pada pita suara . PelantunMirrorini seharusnya tampil di Madison Square Garden, New York City pada Rabu (24/10) malam.

Namun, Timberlake memutuskan untuk membatalkannya demi kesehatan dan berjanji bakal membuat konser pengganti. Selain konser tersebut, mantan personel boyband N'Sync ini pun membatalkan konser di Buffalo, New York yang semula dijadwalkan pada Minggu (28/10) besok.

Menurut laporan Ace Showbiz, dua konser itu telah dijadwalkan ulang. Pertunjukan di Buffalo akan berlangsung pada 16 Desember mendatang. Sementara di New York City, Timberlake berjanji akan kembali pada 31 Januari 2019, bertepatan dengan perayaan hari ulang tahunnya.



Dengan perubahan tersebut, Timberlake turut memajukan satu hari jadwal konsernya di Denver, Colorado menjadi 28 Januari 2019, demi jeda waktu yang lebih lengang untuk konser penutup di New York City.

[Gambas:Instagram]

Sementara itu, dokter yang sebelumnya menangani masalah pada pita suara Adele dan Sam Smith, telah mendesak Timberlake untuk membatalkan lebih banyak pertunjukan dan melakukan rehat selama dua minggu penuh.

"Ini bukan situasi yang akan selesai dengan sendirinya. Ketika darah mengalir ke membran vokal, mereka tak akan bergetar dengan baik," kata Steven Zeitels, Profesor Bedah Laring di Harvard University berkata kepada Billboard.



Dia pun merekomendasikan agar suami Jessica Biel ini melakukan operasi vokal lase hijau yang presisi untuk menyembuhkan pembuluh darah tanpa merusak pita suara lebih lanjut.

"Jika kau tidak melakukan tindakan apapun, itu akan cenderung terus terjadi dan jika sulit untuk mengatur itu, kau tak tahu apa yang akan terjadi di masa depan dengan begitu kerasnya tur," katanya lebih lanjut, dikutip dariAce Showbiz.

Berita Terkait