Puput Melati Melahirkan Anak Ke-5

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Puput Melati (Instagram @puputmelati)


Uzone.id- Mantan penyanyi cilik Puput Melati (36) berbagi kebagiaan dengan memberi kabar dirinya telah melahirkan anak ke-5 yang diberi nama Fatima Zahratuljannah Dzikriya.

Anak ke-5 itu hasil dari buah cinta Puput Melati dengan Cilik Guntur Bumi.

Melalui akun Instagram milik Puput Melati, @puputmelati, mengabarkan kelahiran putrinya pada Senin (4/6/2019).

 

Baca juga:Pada 2018, Foto Ifan Seventeen bersama Putri di Atas Ranjang Jadi Viral

"Bismillahirrahmanirrahim. masyaaAllahTabarakallah. Assalamu'alaykum 'Fatima Zahratuljannah Dzikriya' Robbi Habli Minassholihin.. jazakumullah khayr guru2,saudara2 dan sahabat2 semua do'anya untuk aku dan fatima..," tulis Puput Melati.

Pemain sinetron 'Cinta Anak Kampus' ini juga menampilkan foto bayi perempuannya yang tengah tidur lelap berselimut kain lembut warna pink.

Puput Melati menikah dengan Cilik Guntur Bumi pada 27 Juni 2011. Pernikahan mereka dikariniai anak pertama, Azzahra Asyilla Rahma yang lahir 1 Juni 2012; anak kedua bernama Ahmad Nabil Almer Guntur Bumi Alqurtubbi yang lahir 2 Juni 2013; kemudian anak ketiga bernama Adzkia Sakinah Zahratusyta yang lahir pada 8 November 2014.

Sebelum menikah dengan Cilik Guntur Bumi, Puput Melati sempat membina rumah tangga dengan Oddie Pratama Wibowo.

Puput Melati dan Oddie menikah pada 24 Juni 2004. Namun, pernikahan mereka diliputi prahara sehingga bercerai pada Februari 211 usai melahirkan seorang putra bernama Argya Luven Athalla Wibowo yang lahir 26 Desember 2004.