Kepergok Tak Pakai Sabuk Pengaman, Ratu Inggris Dilaporkan Polisi

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Kehidupan keluarga Kerajaan Inggris, tentu kerap mendapat sorotan dunia. Kejadian memalukan dialami oleh Ratu Elizabeth II.

Sang Ratu sempat dilaporkan ke polisi setempat karena tidak memakai sabuk pengaman, saat diketahui mengemudi mobil.

Ratu Elizabeth II dilaporkan ke polisi, setelah kepergok tak menggunakan sabuk pengaman, saat akan menghadiri acara pembukaan parlemen negara bagian di Westminster, Inggris.

Dikutip dari laman Autoevolution, Ratu Elizabeth II dilaporkan ke Polisi West Yorkshire, karena kedapatan tidak mengenakan sabuk pengaman, ketika sedang mengendarai mobil Bentley State Limousine bersama Pangeran Charles. Namun, tak jelas apakah Ratu Elizabeth yang menyetir mobil itu sendiri.

Kejadian ini terungkap, saat Polisi West Yorkshire berkicau di akun twitternya @WYP_CCC beberapa waktu lalu, pihak kepolisian West Yorkshire menerima pengaduan dari masyarakat bahwa Ratu Elizabeth II tak menggunakan sabuk pengamannya.

Dalam perundang-undangan di Inggris, hal tersebut merupakan pelanggaran hukum serius. Bagi setiap warga negara yang tidak menggunakan sabuk pengaman saat berada didalam mobil akan dikenakan sanksi denda sekitar Rp8,5 juta.

Kejadian tersebut mendapat reaksi dari masyarakat setempat. karena pihak Kepolisian tak bisa memproses hukum terhadap Ratu Elizabeth II sebagaimana hukum di Inggris.

Rupanya dalam hukum Inggris, Ratu Elizabeth II baru dapat ditangkap, jika dirinya mengedarkan narkoba, atau membunuh seseorang. Karena alasan itu, Ratu Elizabeth II dibebaskan dari sanksi denda dan hukuman.

 

5 Fakta Unik yang (Mungkin) Belum Kamu Tentang Ratu Elizabeth II
Ratu Elizabeth Akui Inggris Sedang Murung dan Berusaha Tegar
'Operasi London Bridge': Rahasia Pemakaman Ratu Elizabeth II
Penambahan Anggota DPR Diyakini Tak Akan Bebani Negara
Ngadu Nasib ke Rumah Lembang, Pasukan Orange Gagal Temui Ahok
Labuan Bajo, Surga bagi Penikmat Alam Bawah Laut
Duka Mendalam Para Pelayat di Salat Jenazah KH Hasyim Muzadi
Nginap di Hotel Ini dan Rasakan Hidup di Bawah Pendudukan Israel
Bulan Depan 'Pink Star' Dilelang, Jika Berminat, Ini Harganya ...
Negara Ini Geser Posisi Denmark Sebagai Negara Paling Bahagia
Ratusan Kios Pasar Senen Terbakar, Pedagang Terpukul
Begini Penampakan Kereta Ramah Lingkungan Pertama di Dunia
Ini Tuntutan Buruh pada Aksi Pra May Day
Keikhlasan di Hari Ahok Tersingkir
Tampil Beda, Wasteland Suguhkan Kendaraan Ala Film 'Mad Max'