Rekomendasi 3 Drama Korea, Bikin Oktobermu Makin Ceria

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Bagi pecinta drama Korea, bulan Oktobermu nggak bakal sepi. Sebab di bulan ini, ada banyak sekali drama baru yang seru untuk diikuti. Kali ini Keepo akan memberikan rekomendasi tiga drama Korea terbaru bulan Oktober yang sayang kalau dilewatkan.

Apa saja dramanya?

1The Beauty Inside

Setelah drama Because This Is My First Life sukses, Lee Min-Ki kembali dengan drama terbarunya The Beauty Inside. Kali ini ia dipasangkan dengan Seo Hyun-Jin dari drama Another Miss-Oh dan Temperature of Love. Ide cerita drama ini sama dengan film The Beauty Inside (2015) yang kala itu diperankan oleh Han Hyo-Joo, Park Seo-Joon, Park Sin-Hye, Lee Dong-Wook, serta masih banyak lagi.Drama ini bercerita tentang Han Se-Gye (Seo Hyun-Jin), seorang artis terkenal yang memiliki penyakit langka. Ia bisa tiba-tiba berubah menjadi orang lain selama sebulan sekali. Lalu ia bertemu dengan Seo Do-Jeo (Lee Min-Ki), seorang direktur perusahaan penerbangan yang memiliki kelainan tidak bisa mengenali wajah orang lain. Hal yang membuat drama ini semakin seru karena ada pula kehadiran aktor Ahn Jae-Hyun.

2Where Stars Land

Drama ini bercerita tentang Lee Soo-Yeon (Lee Je-Hoon) yang baru saja lulus dari KAIST (Korea Advanced Institute of Science and Technology) dan bekerja di Bandara Internasional Incheon Korea Selatan. Ia adalah orang yang sangat tertutup dan cukup menjaga jarak dengan orang-orang sekitarnya. Namun secara tak sengaja dia bertemu dengan Han Yeo-Reum (Chae Soo-Bin), pekerja di Bandara Internasional Incheon yang ingin perfeksionis namun malah sering melakukan kesalahan. Hal yang menarik dari drama ini adalah kita akan disuguhkan kesibukan para pekerja di bandara, yang mana profesi masih jarang ditampilkan di drama-drama Korea.

3The Smile Has Left Your Eyes

Bisa dibilang drama ini adalah comeback aktor Seo In-Guk setelah wajib militer dan cedera kaki. Pemeran  utama pria di Shopping King Louie ini disandingkan dengan Jung So-Min yang sempat berperan di Because This Is My First Life dan Playfull Kiss.Drama ini bercerita tentang Yoo Jin-Kang (Jung So-Min) yang bertemu dengan seorang pria lalu jatuh hati.

Pria tersebut adalah Kim Moo-young (Seo In-Guk). Sementara itu Yoo Jin-gook (Park Sung-Woong) adalah seorang detektif yang merupakan kakak Yoo Jin-Kang, ia sedang melakukan investigasi sebuah kasus kematian seorang mahasiswi yang diduga bunuh diri. Ia pun menaruh curiga pada pria yang disukai adiknya tersebut. Kalau kamu pecinta drama thriller, maka drama ini yang paling direkomendasikan buat kamu.Kamu mau nonton drama yang mana dulu nih? Asal jangan lupa semuanya aja ya kalau lagi nonton.