Rekor yang Bisa Dibuat Solskjaer Saat Man United vs Liverpool

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Manajer Manchester UnitedOle Gunnar Solskjaerbisa menciptakan rekor di Liga Primer Inggris jika bisa menghindarkan The Red Devils dari kekalahan ketika menjamuLiverpool, Minggu (24/2).

Dari 13 pertandingan yang telah dilalui, sosok asal Norwegia itu baru kalah sekali yakni ketika Man United kalah dari Paris Saint-Germain di ajang Liga Champions.

Dalam kompetisi liga Inggris, Solskjaer masih bersih dari kekalahan. Sembilan laga yang telah berlalu menghasilkan 25 poin, hasil dari delapan kali menang dan sekali seri.

Jika berhasil meraih poin ketika menghadapi Liverpool di Old Trafford, maka Solskjaer akan meraih lebih dari 25 poin dalam 10 pertandingan pertama di Liga Primer Inggris. Jumlah tersebut akan melewati catatan Guus Hiddink yang meraih 25 poin dalam 10 laga pertama di kompetisi sepak bola teratas Inggris pada 2009.

Manchester United meraih kemenangan lebih banyak ketika ditangani Ole Gunnar Solskjaer dibanding saat masih dipegang Jose Mourinho. (REUTERS/Dylan Martinez)

Ketika itu Hiddink berhasil membawa Chelsea meraih delapan kemenangan, satu kali seri, dan satu kali kalah.

Solskjaer menjalani awal yang apik di Man United dengan meraih kemenangan 5-1 atas Cardif City. Paul Pogba dan kawan-kawan lantas meraih tiga poin dalam lima laga secara beruntun, yakni atas Huddersfield Town, Bournemouth, Newcastle United, Tottenham Hotspur, dan Brighton & Hove Albion.

Rentetan kemenangan Man United di Liga Inggris sempat terhenti ketika melawan Burnley. Selepas skor 2-2 ketika menjamu Burnley, Man United kembali melanjutkan kemenangan tanpa kebobolan ketika bertamu ke markas Leicester City dan Fulham.

Pada pertemuan pertama musim ini yang berlangsung 16 Desember 2018, Liverpool mengalahkan Man United 3-1 dan berbuntut dengan pergantian pelatih di kubu Manchester Merah.

Berita Terkait