Review Audi e-Tron GT Concept, Mobil Tonny Stark di ‘Avengers:Endgame’
Uzone.id- Marvel aja udah pake mobil-mobil listrik, yang bisa kita liat di Avengers: Endgame.
Mobil itu pastinya dipake ama bro Tonny, sebuah mobil listrik racikan terbaru dari Audi, e-Tron GT concept.
Senikmat apa si bro Tonny pas nyetir? Biar sensasi nyetirinnya bisa juga kita rasain via khayalan, mari kita review secanggih apa mobil listrik terbaru dari Audi ini..
Tonton video test drive Wuling Cortez Turbo di sirkuit:
Tampang futuristis seolah cuma ada di film..
Yess, tampang mobil ini emang layaknya sebuah mobil yang cuma ada di film-film. Padahal, mobil konsep ini ada di dunia nyata, dan rencananya akan diproduksi massal mulai tahun 2020 tahun depan.
Bagian depan berbentuk panah dengan lampu utama matriks LED berteknologi sinar laser, macam siluet matanya Iron Man.
Garis atap yang landai memanjang hingga ke belakang menggemakan tata letak Sportback yang merupakan ciri khas merek tersebut.
Lengkungan dan bahu roda selaras bersama dengan lantai rata yang tidak biasa untuk kendaraan listrik.
Secara visual mencerminkan pusat gravitasi rendah yang bikin handlingnya saat ngebut jadi lebih aduhai.
Dimensi khas supercar
Datar, lebar dan dengan jarak sumbu roda yang panjang - itu adalah proporsi Gran Turismo klasik.
Dan konsep Audi e-tron GT merefleksikannya dengan panjang 4,96 meter, lebar 1,96 meter, dan tinggi 1,38 meter.
Bodi ringan dari coupe empat pintu dibuat menggunakan konstruksi multi-material yang digarap bareng Porsche.
Tenaga listrik super hampir 600 Hp!
Namana buat superhero, apalagi sekelas Tonny Stark, masa dikasih mobil abal-abal, setidaknya, meskipun bertenaga listrik, bukan turbo, tapi tenaga yang dihasilkan setara supercar bermesin turbo.
Motor listrik yang terpisah dipasang ke gardan depan dan belakang, dengan masing-masing punya torsi independen, sehingga bisa memakimalkan tenaga sekaligus meminimalisir slip.
434 Kw atau setara dengan 590 Hp, diatas kertas tenaga ini bakalan sadis. Tenaga monster itu disalurkan ke semua roda dengan istem Quattro yang ikonis dari Audi.
Hasilnya, meluncur dari diam sampai 100 kpj cuma butuh waktu 3,5 detik..wuuuzzzz
Dan sekali ngecas baterai Lithium-ion berdaya 90 kw dengan quick chargernya, bisa dipakai untuk jarak sejauh 400 km.
Ruang kabin layaknya pesawat antariksa
Masuk ke dalam kabinnya, mobil ini bisa muat emapt orang, dua di depan dan dua di belakang.
Desain joknya aja futuristis banget, dan di hadapan pengemudi, dibelakang setir, ada layar MID yang besar dan bisa memantau segala aktifitas kendaraan.
itu belum ditambah layar super besar dan lebar yang ada di tengah dasbor, yang menjadi center pengaturan, baik mobil, motor listrik, AC, sampai hiburan di dalam kabin.
Hmm, nikmatnya jadi bro Tonny ya, orang kaya—apalagi superhero, bebasss...
Tonton juga video first drive Wuling Confero ACT di sirkuit Sentul: