Review Game Bus Simulator Indonesia, Mudik Virtual buat yang Kangen Kampung

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Larangan mudik terjadi di tahun ini saat pandemi menyerbu. Rasa kangen kampung halaman pun menyeruak. Nah, coba deh main game biar selow sekaligus melepas rindu kampung halaman.

Kok bisa? Nah, coba di Play Store kalian cari game "Bus Simulator Indonesia", buatan developer lokal Maleo yang bermarkas di Surabaya. Pada Playstore, game ini sudah terdownload 10 juta kali dengan besaran aplikasi 281 Mb.

Sama seperti game-game simulator lainnya, Bus Simulator Indonesia menawarkan sebuah pengalaman mengemudikan bus secara realistik di mana hampir seluruh fitur-fitur busnya bisa diaktifkan sesuka hati.

BACA JUGA: 9 Tips Parkir Mobil Yang Aman Saat #DiRumahAja

Namun uniknya, game persembahan Maleo ini mengedepankan bus-bus lokal di Tanah Air, sekaligus rutenya pun lokal. Sehingga, dengan bermain game ini, bisa mengurangi kerinduan mudik kalian, karena mudiknya bisa secara virtual melalui game ini.

Terus, bagaimana rasanya ketika dimainkan?

 

Grafis 3D lumayan keren

Sebuah game simulasi wajib memiliki grafis yang mendetail juga jernih dilihat dan hal yang sama boleh dikatakan untuk Bus Simulator Indonesia.

Pemain bisa melihat bus stop di pompa bensin lokal, mengemudikan bus di cuaca panas dan hujan, dan waktu pun berjalan secara real-time dari pagi, siang, hingga malam, semuanya dengan nuansa Indonesia yang kental.

Respon bus ketika digas, direm dan berbelok, kemudian goyangan bodi bus ketika bermanuver, semuanya terasa lumayan realistis untuk game simulator yang bisa dimainkan di sebuah smartphone.

 

Pegendalian mudah dan realistis

Ada beberapa cara untuk mengemudikan sebuah bus dalam Bus Simulator Indonesia. Pertama adalah menggunakan sebuah setir mobil virtual, di mana pemain harus memutar-mutar setir tersebut untuk membelokkan bus.

Kedua adalah menggunakan gyro alias motion control, miringkan ponsel pintar untuk mengemudikan bus, serta terakhir adalah menggunakan panah kiri dan kanan.

Pengendalian terakhir ini yang paling disarankan karena selain lebih akurat, juga lebih mudah untuk dilakukan.


Bisa menentukan titik keberangkatan dan titik tujuan

Pemain bisa menentukan ingin mengendarai bus ini dari mana ke mana, dan pilihannya ada banyak. Jadi kalau kalian mau mudik dari Jakarta ke Malang misalnya, tinggal klik titik di peta berdasarkan tempat keberangkatan dan tujuan kalian.

Uniknya, dengan jarak yang berbeda-beda, pun begitu dengan rutenya, maka masing-masing rute memiliki bayaran tersendiri. Iya, kita bisa dapat uang dari mengangkut penumpang sepanjang perjalanan.

 

Mengambil penumpang

Di sepanjang perjalanan, pemain akan melihat sekelompok orang yang berdiri di pinggir jalan menunggu bus lewat. Mereka bisa diangkut yang ongkosnya buat tambahan lebaran..haha.

Caranya juga gampang, kalau kalian liat beberapa orang dipinggir jalan atau halte, pinggirkan bus sedekat mungkin dengan mereka, terus buka pintunya, maka mereka akan masuk ke dalam bus. Ada pembatasan penumpang juga gak ya?

 

Fitur lengkap beneran kayak lagi mudik

Nah, selain bisa melakukan custom pada busnya, bahkan dengan MOD khusus, kalian bisa nyetir angkot dan truk Kepala Kuning Mitsubushi, banyak fitur-fitur pada dasbor bus yang terpampang saat kita bermain.

Ada wiper untuk membersihkan kaca depan ketika sedang hujan, fitur memberikan lampu sein kiri dan kanan, menyalakan dan mematikan lampu depan, menyorot menggunakan beam, menyalakan rem tangan, dan lain sebagainya.

Semua itu bisa dilakukan dengan menggunakan interface tombol-tombol yang tersebar di layar secara transparan. Akibatnya, banyak tombol tersebut yang tidak jelas gambarnya, dan harus dijajal satu per satu fungsinya.

 

Sangat lokal Indonesia

Nah, pastinya salah satu nilai terbesar kenapa banyak orang Indonesia mau memainkan game ini karena nuansa lokalnya yang sangat kental. Mulai dari rute-rutenya, kondisi kanan dan kiri jalanan.

Kalin bisa melihat SPBU Pertamina di kanan dan kiri, juga minimarket-minimarket dan bahkan, kendaraan-kendaraan lain yang melintas pun semuanya bernuansa lokal.

Kayaknya, dengan memainkan game ini aja, rasa rindu mudik ke kampung halaman bisa sedikit terobati. Meskipun di game ini gak ada kemacetan lalu lintas, tapi cobain deh, rutenya Indonesia banget..

VIDEO Bocoran 7 Mobil Baru Siap Meluncur Pasca Pandemi di Indonesia