Riz Ahmed, Tak Kalah Hebat dari Tom Hardy

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Venom tayang di bioskop Tanah Air sejak pekan lalu. Selain nama besar Tom Hardy (41), Venom dibintangi oleh Riz Ahmed (35).

Memerankan Carlton Drake yang dicap sebagai antagonis, aktor peraih Emmy ini cukup terbebani. Ia tak ingin mengecewakan para penggemar Venom.

Carlton Drake seorang miliuner yang memiliki latar belakang di bidang teknologi medis. Khawatir kondisi bumi tak bisa dihuni lagi, Carlton memilih mengambil alih planet lain, dengan bantuan makhluk bernama Symbiote. Karakter Carlton berhasil diterjemahkan dengan baik oleh Riz lewat aktingnya. 

"Setia (dengan karakter di komik) adalah dengan memikirkan para penggemar (Venom) dan memastikan bahwa mereka senang dengan penggambaran karakter yang kami lakukan karena Venom telah ada sekian lama dan kami berusaha menggambarkan karakter tersebut dengan tepat. Itu suatu beban setidaknya dalam benak saya," ungkap aktor berdarah Pakistan ini.

Untungnya, Riz tak menemui banyak kendala. Termasuk ketika beradu peran dengan Tom Hardy. Pemilik nama lengkap Rizwan Ahmed ini merasa sangat rileks dan senang kembali kerja sama bareng Tom.

Kedua aktor ini telah berteman sejak 11 tahun silam. Riz bertemu dengan bintang The Revenant (2015) itu kala terlibat dalam acara televisi realitas yang sama.

Kendala justru datang dari aksi laga yang harus dijalani Riz. Dalam salah satu adegan, ia harus diangkat dengan sebuah alat berat.

"Rasanya momen tak nyata yang gila seperti diangkat oleh mesin derek 3 detik kemudian berada di ketinggian 60 kaki (18 meter). Artinya, Anda tidak butuh banyak persiapan hanya perlu berserah diri kepada lengan mekanik untuk menarik Anda ke atas mencengkeram Anda ke atas," kenang dia.

Sesuai dengan suasana hatinya ketika berakting rileks maupun tegang, Riz memastikan Venom paket lengkap.

"Orang-orang harus menonton Venom jika mereka ingin menyaksikan film berskala besar, lucu, dan aksi menakutkan yang sedikit berbeda dibanding film pahlawan super yang pernah ada," saran Riz.

(yuri / gur)