Samsung Galaxy Z Flip 3 Jadi Inovasi Terbaik 2021 Versi Majalah TIME

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Foto: Dok. Uzone.id 

Uzone.id -Samsung kembali meraih penghargaan bergengsi di tahun 2021 atas kehadiran ponsel lipat teranyarnya, Galaxy Z Flip 3.

Flagship foldable ini dinobatkan sebagai ‘Innovation of The Year 2021’ versi majalah TIME, mengutip SamMobile, Jumat, (12/11/2021). 

Lebih tepatnya, ponsel lipat ini menjadi salah satu inovasi terbaik tahun ini menurut media top dunia tersebut.TIME Magazinesendiri secara rutin memberikan penghargaan tahunan yang mencakup total 100 produk di seluruh bidang teknologi.

Alasan majalah TIME memberikan penghargaan ini karena Samsung dianggap ‘berhasil’ menggabungkan ponsel flip klasik dengan teknologi modern. Secara tak resmi, jawabnya ini bisa disebut sebagai momen ‘nostalgia’ pada ponsel jaman dulu.

Baca juga:Review Galaxy Z Flip 3, Sempurna untuk Pengguna Pertama Ponsel Lipat

“Selama beberapa tahun terakhir, produsen telah mencoba menggabungkan fungsionalitas ponsel cerdas dengan portabilitas ponsel flip era '00-an—dengan hasil yang lumayan,” kata Jason Cipriani, dikutip dari laman TIME.

“Namun dengan Galaxy Z Flip 3, Samsung akhirnya berhasil melakukan itu,” tambahnya.

Foto: Dok. Uzone.id

Galaxy Z Flip 3 dinobatkan sebagai salah satu inovasi terbesar tahun ini di segmen elektronik konsumen bersama dengan produk teknologi lain yang tak kalah unik, seperti Laptop Framework modular dan Paper Shoot Camera.

Harus diakui, Galaxy Z Flip 3 bisa dibilang merupakan pencapaian teknologi yang lebih unggul daripada Galaxy Fold 3.

Pada awal perilisannya, Galaxy Z Flip 3 dan Fold 3 telah memecahkan rekor penjualan di Korea Selatan maupun secara global untuk Samsung.

Di Korea Selatan saja, per oktober 2021, penjualannya telah mencapai 1 juta unit hanya dalam waktu satu bulan saja. Samsung menyebutkan jika hampir 70 persen penjualan tersebut berasal dari Galaxy Z Flip 3.

Baca juga:Produk Laku Keras, Samsung Pecahkan Rekor Baru

Selain mendapat penghargaan dari Majalah TIME, Samsung Galaxy z Flip 3 juga mengantongi penghargaan lainnya dalam 2 kategori ‘Best Innovation Award’ dan juga menang dalam kategori ‘Digital Imaging/Photography and Mobile Devices & Accessories’ dalam acara CES 2022 Innovation Award.

Selain ponsel lipat terbarunya, 43 produk Samsung juga mendapat penghargaan tersebut, termasuk Galaxy Watch 4 series dan Galaxy Buds 2.