Satukan Tiga Perawatan Ini, Wajah Jadi Awet Muda

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Seiring bertambahnya usia, banyak perempuan memprioritaskan perawatan kecantikan untuk membuat kulit dan wajah mereka tetap sehat, kencang, dan halus sesuai dengan yang mereka inginkan.

Memahami kebutuhan ini, salah satu klinik kecantikan di Indonesia, The Clinic Beautylosophy mengenalkan perawatan anti penuaan yang bisa dikatakan sebagai perawatan antipenuaan termodern dan efektif. Perawatan tersebut dinamakan 3D Beautification.

"Perawatan unggulan ini merupakan perpaduan dari dermal filler, botox, dan threadlift untuk membentuk wajah agar terlihat lebih proposional. Di mana hasilnya akan terlihat sejak pertama kali tindakan, yang bisa mengurangi kerutan dan mengkoreksi wajah agar terlihat lebih tirus," jelas salah satu Aesthetic Doctor The Clinic Beautylosophy, Jessica Gunawan, dalam acara? ulang tahun The Clinic Beautylosophy Kelapa Gading.

Menurut Jessica, praktik penggabungan tiga perawatan ini, telah dibuktikan efektif untuk menjadikan penampilan seseorang lebih sempurna. Hasilnya bahkan secara maksimal bisa langsung terlihat setelah dua hingga empat pekan perawatan, tergantung dari kemampuan penyembuhan dan pembentukan kolagen tiap pasien.

Lebih lanjut, Jessica menjelaskan, terdapat beberapa keuntungan bagi Anda yang mencoba melakukan perawatan 3D Beautification ini, yakni dapat merasakan langaung keajaiban asam hialuronat dari filler membuat kulit tampil cerah dan prima.

"Wajah bisa menjadi lebih kencang dan bentuknya menjadi simetris berkat gabungan botox dan thread lift juga. Hasil akhirnya akan tampak natural, dengan tetap mempertahankan karakter dan ekspresi wajah pasien," ungkap dia.

Waktu perawatan ulang yang Anda lakukan juga lebih lama dibandingkan jika melakukan treatment masing-masing secara terpisah, sehingga biayanya pun menjadi ekonomis.

Perawatan ini, kata Jessica, juga sangat cocok untuk pasien yang tidak ingin atau takut melakukan pembentukan atau perbaikan bentuk wajah melalui proses operasi. Hanya dengan durasi 30-60 Menit, Anda bisa memperoleh hasil sesuai yang paling diinginkan.