Selain 5G, Qualcomm Mulai Seriusin Dunia Virtual, Gimana Caranya?

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Hugo Swart, VP and Head of XR, Qualcomm Technologies, Inc. mengumumkan the Qualcomm Snapdragon XR2 Platform. (Dok. Qualcomm)

Uzone.id- Acara tahunan Qualcomm, Snapdragon Technology Summit kembali digelar di Hawaii, Amerika Serikat. Dalam perhelatan itu, Qualcomm mengumumkan Snapdragon XR2, platform 5G pertama di dunia yang juga mendukungextended reality(XR).

Menurut siaran pers dari Qualcomm, perangkat ini menggabungkan inovasi 5G dan AI milik Qualcomm Technologies dengan teknologi XR terdepan untuk mengantarkan era baru komputasimobile.

Baca juga:Gercep! Xiaomi Mi 10 dan Oppo Reno3 Pro Bakal Pakai Snapdragon 865 dan 765

Platform berkualitas premium ini memperkenalkan fitur-fitur khusus yang baru pertama kali ada yang dapat lebih jauh dikembangkan di seluruh praktikaugmented reality(AR),virtual reality(VR) danmixed reality(MR). 

Snapdragon XR2 dikemas dengan peningkatan kinerja yang signifikan dibandingkan dengan platform XR tingkat premium sebelumnya, yang telah banyak digunakan untuk memberikan dua kali kinerja CPU dan GPU yang lebih baik,bandwidthvideo 4 kali lipat, resolusi 6 kali lebih tinggi, dan 11 kali peningkatan kemampuan AI.

Snapdragon XR2 adalah platform XR pertama di dunia yang mendukung tujuh (7) kamera [yang dijalankan] bersamaan dan prosesor visi komputer (computervision) khusus.

Baca juga:Seberapa Canggih Prosesor Baru Qualcomm, Snapdragon 865?

Selain itu, platform XR ini adalah yang pertama mendukungpass-throughkamera dengan latensi rendah untuk betul-betul memaksimalkan MR yang sesungguhnya, dan memungkinkan pengguna untuk melihat, berinteraksi, dan membuat bentukhybriddari dunia virtual dan dunia nyata sambil menggunakan perangkat VR.

Untuk memenuhi kebutuhan XR yang benar-benar imersif, platform ini memiliki teknologi visual, interaktivitas, dan audio yang dapat dikustom, di mana semuanya memanfaatkan teknologi dasar AI dan pilihan untuk konektivitas 5G.

VIDEO Giveaway - Unboxing imoo Z6