Seluruh Tubuh Cristiano Ronaldo adalah Senjata

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Saat bola ada diCristiano Ronaldo, bek lawan harus mewaspadai seluruh tubuhnya, kaki kanan, kaki kiri, maupun kepala. Pasalnya, Ronaldo bisa mencetak gol lewat ketiganya dengan sama baiknya.

Selepas kekalahan 0-1 dari Espanyol, Real Madridberhasil memenangkan lima pertandingan berikutnya. Di empat laga ketika Ronaldo bermain, CR7 berhasil mencetak sembilan gol.

Dalam deretan sembilan gol tersebut, Ronaldo membagi rata jumlah golnya lewat kaki kanan, kaki kiri, dan sundulan kepala, masing-masing tiga buah.

Gol sundulan Ronaldo lahir pada laga lawan Getafe, Paris Saint-Germain, dan Eibar. Gol kaki kanan Ronaldo ada pada laga lawan Eibar dan Girona (dua gol). Sedangkan gol kaki kiri Ronaldo diciptakan pada laga Getafe dan Girona (dua gol).

Salah satu gol sundulan Cristiano Ronaldo ada pada laga lawan Paris Saint-Germain. (Foto: REUTERS/Gonzalo Fuentes)

Kemampuan Ronaldo menunjukkan diri sebagai striker komplet inilah yang patut diwaspadai oleh Juventus. Mereka tak akan bisa terpaku untuk mewaspada satu gerakan Ronaldo saja karena Ronaldo sama berbahayanya, baik ketika bola ada di kaki kiri, kanan, ataupun saat melambung di udara.

Satu lagi hal berat bagi Juventus adalah Ronaldo telah mendapatkan masa istirahat yang cukup jelang laga leg pertama perempat finalLiga Champions. Ronaldo tak diikutsertakan pada duel lawan Las Palmas sehingga CR7 bakal datang ke Stadion Allianz dengan kondisi siap tempur 100 persen.

Ronaldo musim ini kembali berhasil membungkam kritikan-kritikan yang sempat terdengar nyaring di awal musim. Mantan pemain Manchester United ini sempat dianggap habis karena kesulitan mencetak gol di La Liga.

Cristiano Ronaldo tak hanya punya satu senjata mematikan untuk mencetak gol. (Foto: REUTERS/Vincent West)

Namun pada akhirnya Ronaldo berhasil menunjukkan performa impresif jelang musim berakhir. Saat ini Ronaldo sudah mencetak 37 gol dari 35 laga yang ia mainkan di seluruh kompetisi. Ronaldo hanya butuh tiga gol lagi untuk meneruskan catatan selalu mencetak 40 gol atau lebih untuk delapan musim beruntun.

Daftar Gol Cristiano Ronaldo dalam Empat Laga Terakhir

Real Madrid vs Girona 6-3
Cristiano Ronaldo empat gol (dua kaki kiri, dua kaki kanan)

Eibar vs Real Madrid 1-2
Cristiano Ronaldo dua gol (kaki kanan, sundulan)

PSG vs Real Madrid 1-2
Cristiano Ronaldo satu gol (sundulan)

Real Madrid vs Getafe 3-1
Cristiano Ronaldo dua gol (kaki kiri, sundulan)