Sensasi Healing di Bobocabin Sukawana Pakai Teknologi IoT Canggih

pada 4 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -Startup Bobobox kasih pengalamanhealingdi tengah hamparan kebun teh di Kabupaten Bandung Barat dengan serangkaian teknologiinternet of things(IoT) yang canggih lewat Bobocabin Sukawana. 

Menurut Co-Founder & CEO Bobobox, Indra Gunawan, Bobocabin Sukawana hadirkan prosescheck-inyang mudah. Ada dua teknologi yang mendukungnya, yakniself-service kioskdansmart door lock, dimana semuanya akan terhubung ke aplikasiBoboboxdismartphone.

“Ini adalah hasil dari iterasi terus-menerus dan merupakan bentuk komitmen kami untuk menghadirkan pengalaman tidur dan beristirahat yang lebih baik bagi pelanggan. Dengan inovasi terbaru ini, kami berharap setiap momen quality time di Bobocabin Sukawana dapat terasa lebih menyenangkan dan berkesan,” jelas Indra, dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut, tamu Bobocabin Sukawana dapat melakukancheck-insecara mandiri melaluiself-service kioskyang ada di lokasi. 

 

 

Ada tigakioskyang disediakan. Diklaim, prosescheck-inmenjadi lebih cepat dan efisien tanpa perlu interaksi langsung dengan host. Cukup masukkan detail reservasi dan pindai KTP,  kemudian informasi lengkap tentang kabin serta akses masuk akan langsung dikirim ke ponsel melalui aplikasi Bobobox.

Untuk masuk ke kabin tanpa kunci fisik, Bobobox menggunakansmart door lock. Pelanggan hanya perlu menekan satu tombol di aplikasi Bobobox, dan otomatis pintu kabun dapat dibuka dengan satu sentuhan.

“Tidak perlu khawatir dengan keamanan, karena pintu akan otomatis terkunci dalam waktu kurang dari 7 detik setelah Anda masuk,” terangnya.

Bobocabin Sukawana juga menggunakan model Cabin 3.0 yang telah dilengkapi beberapa pembaruan, termasuk tablet B-Pad dengan fitur semakin lengkap, serta opsi pemesanan produk via Bobodeli. Kabin ini dirancang untuk memberikan pengalaman menginap yang lebih menyatu dengan alam, terlebih dengan Gunung Burangrang dan Gunung Tangkuban Perahu yang menjadi latar pemandangannya.

 

 

Bobocabin Sukawana ini dilengkapi dengan 35 unit kabin, yang terdiri dari 29 kamar tipe Grand Cabin, 4 kamar tipe Grand Cabin Hot Tub, dan 2 kamar tipe Royal Cabin Hot Tub yang mampu mengakomodasi hingga 8 orang dewasa dan 4 anak kecil. 

Adapun lokasinya, berada hanya 1,5 jam perjalanan dari pusat Kota Bandung dan 40 menit dari Stasiun Kereta Cepat Indonesia China (KCIC) Padalarang.