Shakira Jasmine, dari The Voice hingga Duet dengan Once

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Shakira Jasmine (Foto: Yudi Agustia / Uzone.id)

 

 

Uzone.id- Alifa Putri Shakira Jasmine atau Shakira Jasmine dilahirkan untuk memiliki bakat seni yang diturunkan dari kedua orangtuanya.

Dia bisa menyanyi, bermain alat musik hingga nge-dance. Oya, untuk olah vokal, Shakira punya keunikan melantunkan lagu-lagu yang dibawakan sinden sampai ngerap lagu Korea alias K-Pop.

"Aku sejak kecil memang suka nyanyi, kalau nyanyi di kamar mandi itu gak jelas kan. Sama orangtua dilesin tuh kelas 6 SD. Baru beberapa bulan ikut ajang pencarian bakat gitu kan," Shakira berbagi cerita saat berkunjung ke redaksiUzone.id.

Ajang pencarian bakat yang dimaksud adalah The Voice Kids Indonesia musim pertama yang tayang di Global TV. Musisi yang bertindak sebagai juri ada Agnez Mo, Bebi Romeo, dan Tulus.

 

Baca juga:'Cek Toko Sebelah The Series' Tayang di HOOQ Mulai 19 Desember

 

Shakira Jasmine (Foto: Yudi Agustia / Uzone.id)

 

Perempuan 16 tahun ini memilih coach Agnez Mo. Dia berhasil mendapat posisi 8 besar."Alhamdulillah 10 besar, kaget banget kan," katanya.

Setelah ikut beberapa kompetisi, tentu berdampak positif terhadap mental penyanyi yang bernaung di label Musica Studios ini.

"Dulu kan beda banget, waktu pertama naik panggung gitu terus pertama kali masuk tv, aku kayak keselek gitu kan," katanya tertawa. "Sebelum masuk panggung tuh demam panggung banget, kayak mau muntah, kayak deg-degan."

Berbeda setelah punya jam terbang tinggi tampil di panggung. Shakira malah sudah tak punya urat malu. "Kayak, bodo amat lah. Kayak, 'hai gaes' urat malu udah putus aja."

Shakira sudah senang dengan tarik suara sejak usia 3 tahun. Orangtua akhirnya memutuskan Shakira dibawa ke tempat kursus menyanyi, meskipun tak berlangsung lama.

Shakira senang mendengarkan musik apa saja. Waktu dia kecil, ibunda sering menyetel lagu dangdut, sampai sekarang pikirannya pun masih terngiang-ngiang sama lagu-lagu dangdut.

"Terus, papa sering nyalain lagu Queen, jadi aku hapal lagu-lagu dulu gitu. Tapi gak semua, tapi aku pernah denger," katanya.

Shakira Jasmine (Foto: Yudi Agustia / Uzone.id)

 

Duet dengan Once

Shakira beruntung banget bisa dipertemukan dengan Once untuk menjadi teman duet dalam single berjudul 'Menaklukkan Dunia'.

Lagu tersebut masuk dalam album kompilasi untuk mendukung perhelatan akbar Asian Games 2018.

Namun, ada yang unik ketika menjalani proses rekaman. Once dan Shakira tak perlu bertemu langsung.

"Once dulu yang record suaranya, baru ditimpa sama suara aku di waktu berbeda," tutur Shakira.

Duet bareng Once punya pengaruh besar terhadap karier Shakira. Dia jadi lebih dikenal lagi sama orang-orang. Bahkan, teman sekolah pun seakan tak percaya Shakira featuring dengan Once.

"Terutama temen-teman aku, iya temen-teman aku 'gila lo' ha-ha-ha, gitu kan. Kayak aku sama guru-guru. Terus temen-temen juga 'Wah gila' di Asian Games gini-gini," kenangnya.

Isi lirik Menaklukkan Dunia, kata Shakira, sebagai penyemangat para atlet yang berlaga di Asian Games. Memang sengaja dibuat untuk tema ajang ini.

"Asian Games ini kan harus dengan semangatnya juga, harus berkopetensi juga dan...jadi lagu ini mewakili semua peserta Asian Games untuk bersemangat menaklukan dunia, gitu deh," tandas remaja kelahiran Cimahi, Jawa Barat, 12 Oktober 2002 ini.

Setelah merilis 'Menaklukkan Dunia', Shakira menelurkan single solo berjudul 'Stalking'