Siap Tayang di MAXstream, Serial Ramadan ini Tampilkan Prilly Pakai Hijab

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

(Foto: dok. Telkomsel)

Uzone.id-- Bulan Ramadan sebentar lagi datang. Momen penuh berkah ini sering diisi oleh berbagai tayangan yang tak cuma menghibur, tapi juga punya makna dalam bagi umat yang menjalankan.

Layanan streaming MAXstream merangkul Melon dan rumah produksi E-Motion siap merilis serial dalam konsepweb-seriesberjudul ‘Negeri 5 Menara’. Layaknya sinetron, serial ini akan ditayangkan secara berkala tiap episodenya.Nah, episode pertama akan hadir pada 1 Ramadan.

“Konten original kami ini memang temanya religi untuk mengisi momen Ramadan di tahun ini. Selain untuk menghibur para pengguna, konten ini juga sebagai bentuk dukungan terhadap sineas lokal untuk berkarya yang mengandung nilai positif,” ucap Head of Digital Lifestyle Telkomsel, Crispin Tristram pada acara peluncuran di Telkomsel Smart Office, Jakarta Selatan, Kamis sore (2/5).

Dia melanjutkan, "untuk jadwal tayang perdana episode pertama, kami masih menunggu kepastian pemerintah dulu kapan puasa dimulai. Karena serial ini pastinya tayang di tanggal 1 Ramadan."

Serial ini dibintangi oleh aktris Prilly Latuconsina, Ajil Ditto, Chand Kelvin, Jennifer Coppen, Doni Damara, hingga Zaskia Adya Mecca.

Hal istimewanya, ini adalah momen perdana Prilly mengenakan hijab dalam sebuah karya film atau serial.

“Wah iya, semangat banget ketika ditawarin karena ini pertama kali memerankan karakter yang pakai hijab. Aku langsung bilang mau sebelumdeal offering,” katanya sembari berkelakar di tempat yang sama.

(Foto: Uzone.id/Hani Nur Fajrina)

 

‘Negeri 5 Menara’ diangkat dari kisah novel berjudul sama, bercerita tentang perjalanan karakter bernama Alif dan 5 sahabat masa kecilnya yang membentuk pertemanan di pesantren. Kelimanya membuat janji satu sama lain, ketika dewasa kelak, mereka akan bertemu kembali di Trafalgar Square, London, Inggris.

Serial ini digarap oleh sutradara Reka Wijaya yang dikenal lewat sinetron lawas 'Bajaj Bajuri'. Sedangkan produsernya Avesina Soebli.

Sebelum ‘Negeri 5 Menara’, MAXstream sudah punya konten orisinal lain yang tayang di layanannya, seperti ‘Nawangsih’, serial horor yang digawangi oleh Melly Goeslaw. Tayangan ini diklaim telah ditonton lebih dari 2,3 juta kali.

Tayangan lokal seperti ini menjadi salah satu visi MAXstream yang hadir untuk menjadi wadah kreativitas dan pengembangan konten dan produksi lokal di dalam ekosistem digital Indonesia. Saat ini, tercatat ada 3 juta pengguna bulanan aktif yang menggunakan layanan MAXstream per 2019.