Sisa Piramida Kuno Ditemukan di Mesir

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Peneliti menemukan sisa dari bangunan piramida mesir kuno di Dahshur Royal Necropolis, 30 kilometer ke selatan Kairo. Piramida kuno itu diduga berasal dibangun pada 3.700 tahun lalu.

"Sebuah batu pualam yang terukir dengan 10 baris hieroglyphic secara vertikal," kata Kepala Bidang Barang Antik Mesir Kuno, Mahmoud Afifi seperti dikutip dariGulf News, Selasa (4/4).

Bentuk lengkungan pada sisi piramida yang ditemukan itu dipercaya sebagai piramuda kuno. Bangunan tersebut merupakan tahap awal piramida dengan sisi yang lurus.

Dahshur Royal Necropolis merupakan makam dari para penghuni istana dan pejabat tinggi mesir kala itu. Saat ini penggalian di lokasi masih tahap awal dan terus dilakukan. Ukuran dari piramida sendiri masih belum diketahui.

Kepala Dahshur Royal Necropolis, Adel Okasha mengatakan, bongkahan batu yang ditemukan itu merupakan bagian dalam piramida hingga koridor. Semetara sisa batuan lainnya menunjukan desain interior dari piramid tersebut.

Sebelumnya, piramida Dahshur dibangun sekitar tahun 2613 dan 2589 sebelum masehi. Piramida tersebut diprediksi berasal dari dinasti ke-13 saat zaman raja Snefru.

Desain piramida bengkok merupakan awal dari keberadaan piramida saat ini. Anak Raja Sneferu, Khufu kemudian menyempurnakan desain tersebut dan membangun piramida di Giza dengan tinggi 490 kaki.