Spesialnya Vivo X Fold3 Pro: Didukung Gemini Pro, Punya Kamera Zeiss

pada 5 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -Vivo X Fold3 Proinifoldable phoneyang spesial. Bukan saja mengusung desain premium dan spesifikasi kelas atas, Vivo juga menyertakan serangkaian fitur AI powerful berkat kolaborasinya dengan Google. Apa tuh? 

Product Manager Vivo Indonesia, Hadie Mandala menyebut, Vivo berkolaborasi khusus dengan Google untuk menyematkan model AIlarge language model(LLM) pada X Fold3 Pro, sepertiGemini Pro, Google Chirp 2.0, dan Google Lens.

“Terciptalah SmartFold AI yang meningkatkan efisiensi hanya menggunakan sebuahfoldable phone,” jelasnya, dalam acara peluncuran Vivo X Fold3 Pro di Jakarta, Rabu (12/6). 

 

 

Untuk diketahui, Gemini Pro sebelumnya diadopsi Samsung pada Galaxy AI dismartphoneterbaru sepertiGalaxy S24 Series, Galaxy Z Fold5, Galaxy Z Flip5, dan jajaran tablet premium anyar.

Sedangkan Google Chirp 2.0 merupakan model AI yang dapat mengenali ucapan dan mengkonversikannya ke dalam tulisan, dan Google Lens sendiri memungkinkan penggunanya untuk mencari info apapun langsung dari kamera ponselnya. 

Ketiga teknologi tersebut mendukung fitur-fitur AI yang disematkan pada Vivo X Fold3 Pro, seperti AI Note Assist, AI Transcript Assist, dan AI Global Translation. AI Note Assist memungkinkan pengguna untuk merangkum atau menulis ulang catatan di aplikasi Notes.

“AI ini sudah mendukung banyak bahasa, termasuk Bahasa Indonesia,” jelas Hadie.

Sedangkan AI Transcript Assist, fitur ini mengubah rekaman suara ke format teks secara langsung. Tulisan pun bisa disimpulkan, semuanya hanya dalam satu sentuhan.

Sedangkan AI Global Translation, Vivo X Fold3 Pro mendukung banyak bahasa yang bisa diterjemahkan, paling utamanya adalah Bahasa Indonesia.

Menariknya, Hadie menyebut kalau dukungan Gemini Pro pada Vivo X Fold3 Pro tidak terbatas oleh waktu. Pengguna bisa memanfaatkannya secara bebas tanpa dibebankan biaya berlangganan sama sekali.

 

 

Foldable phonepertama dengan Snapdragon 8 Gen 3

Bukan cuma itu, Vivo X Fold3 Pro juga jadismartphonelipat pertama di Indonesia dengan prosesor Snapdragon 8 Gen 3. Klaim ini memang benar, lantaran dua kompetitor lainnya, seperti Samsung Galaxy Z Fold5 dan Oppo Find N3 masih ditenagai Snapdragon 8 Gen 2 .

“Ini adalahfoldable phonepertama dengan Snapdragon 8 Gen 3,” klaim Hadie.

Selain dapur pacu yang kencang, Vivo X Fold3 juga dirancang tipis dan ringan, bahkan lebih ringkas dari dua kompetitornya, Oppo Find N3 dan Samsung Galaxy Z Fold5. Ketebalan bodinya saat ponsel dilipat adalah 11,2 mm, sementara saat dibuka menjadi 5,2 mm dengan bobot total 236 gram.

Vivo X Fold3 Pro turut diperkuat oleh arsitektur Armor yang membuatnya punyabuilt qualitytangguh. Berkat arsitektur tersebut,smartphoneini memiliki engsel yang bisa tahan hingga 12 tahun pemakaian.

Ketahanan tersebut telah disertifikasi oleh TUV Rheinland, dimana kekuatan engselnya tetap maksimal setelah melalui siklus buka-tutup sebanyak 500 ribu kali. 

 

 

Kamera Zeiss, punya lensa periskop

Ponsel lipat ini juga dilengkapi spesifikasi kamera yang oke berkat kolaborasi Vivo dengan Zeiss. Malah, Vivo X Fold3 Pro jadifoldable phonekedua (yang resmi di Indonesia) setelah Oppo Find N3 yang mengusung sistem kamera periskop.

Kamera utamanya 50 MP dengan OIS yang disandingkan dengan kamera persikop 64 MP yang didukung OIS. Kamera periskop tersebut disebut dapat  melakukan perbesaran gambar sampai 3 kali secara optikal.

Sebagai pelengkap, ada kameraultrawide50 MP. Seluruh kamera belakang diberikan T* Coating dari Zeiss, serta dilengkapi fitur-fitur seperti mode warna dan filter dari Zeiss. Di depan, ada kamera 32 MP pada cover screen dan 32 MP pada layar bagian dalamnya.

Vivo X Fold3 Pro dibanderol dengan harga Rp26.999.000 untuk RAM sebesar 16 GB dan penyimpanan internal 512 GB. Ponsel ini sudah bisa dipesan mulai hari ini (12/6) sampai 20 Juni 2024 mendatang dalam skema pre-order secara online dan offline.