Spesifikasi dan Harga Redmi K30 5G Speed Edition

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Redmi K30 5G (Foto: Slashgear)

Uzone.id -Xiaomi baru saja memperkenalkan ponsel pintar terbarunya yang diberi nama Redmi K30 5G. Seperti apa spesifikasi dan harga flagship dari Xiaomi ini.

Satu hal yang pasti, Redmi K30 5G merupakan ponsel pintar pertama menggunakan prosesor terbaru dari Qualcomm, yakni Snapdragon 768G.

Baca juga: Daftar Ponsel Terlaris di Awal Tahun 2020

Spesifikasi lain dari Redmi K30 5G, adalah soal ukuran layarnya berukuran 6,67 inci dengan resolusi Full HD+. Dan sudah mengusung refresh rate 120Hz.


Selain hadir dengan prosesor baru dari Snapdragon 768G, Redmi K30 5G menggunakan RAM 6GB bersanding bersama memori internal 128GB.

Redmi K30 5G hadir dengan empat kamera di bagian belakang. Komposisinya sendiri, terdiri dari kamera utamanya 64 MP bersanding dengan lensa ultrawide, super macro dan depth.

Baca juga:Rumor Tampang iPhone 12, Punya 4 'Kamera Boba'?

DI bagian depan, ada kamera selfie diberikan kamera 20 MP dan sensor depth.

Sementara itu baterai Redmi K30 5G mempunyai berkapasitas 4.500 mAh dengan pengisian 30W.

Mulai akan dijual di China pada 14 Mei mendatang, harga Redmi K30 5G  dibanderol dengan harga 1.999 yuan atau sekitar Rp 4 jutaan.