Suzuki Ertiga Sport jadi Tipe Tertinggi dan Termahal, Ini Detail Ubahannya!

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Suzuki baru aja menghadirkan versi improvement dari All New Ertiga, dengan sejumlah ubahan. Namun, masih ada senjata lain dari pabrikan berlogo S ini, yakni tipe termewah dari All New Ertiga.

Kabarnya, All New Ertiga versi Sport ini bakal meluncur di akhir Maret 2019, dan akan diposisikan diatas tipe GX yang selama ini jadi tipe paling tinggi.

Lalu, apa bedanya All New Ertiga Sport dengan versi standar lainnya? Ini bocoran detail ubahannya.

Tonton video test drive Wuling Almaz, libas rute Sukabumi, Ciletuh, Bandung:

Tampang luarnya akan keliatan jauh beda. Kalau masih ingat saat Suzuki majang Ertiga konsep di GIIAS 2018, nah kayak gitu lah mirip-mirip.

jauh lebih sporty, lebih racy, karena sekujur tubuhnya dipenuhi dengan bodikit yang asiknya, gak norak dan bukan kayak versi modifikasi.

Front grill di depan, jadi lebih berwarna gelap, baik yang atas juga yang bawah. Kemudian ada under spoiler di depan. Juga Suzuki menambahkan LED DRL di cover foglam-nya. Di samping udah ditambahin juga side skirt.

Dibelakang, ada spoiler yang sporty banget desainnya, juga ada defoger di jendelanya, kamera belakang, bumper belakang yang ditambahin diffuser yang beda warnanya sama bodi dan juga emblem Suzuki Sport.

Sekarang masuk ke dalam kabinnya, nah ini cakep, karena nuansa kabinnya jadi hitam. Termasuk dasbor yang tadinya ada warna cerah, sekarang item semua. Panel AC yang baru juga jadi keliatan lebih keren.

Cover head unitnya juga baru, dan layarnya menggunakan ukuran 6,8 inci dan ada fitur ESP (Electronic Stability Program).

Terus, bocoran harganya berapa? Konon, Suzuki akan membanderol All New Ertiga Sport transmisi manual seharga Rp 241 juta dan transmisi matiknya Rp 251 jutaan.

Ubahan-ubahan itu tersebar dari surat edaran untuk diler-diler Suzuki, yang ditangani langsung Head Product Development Suzuki Indonesia, Yulius Purwanto.