Tahun Baru di Rumah Aja? Mabar Free Fire Yuk Bareng IndiHome

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id -IndiHome Gamer kembali menghadirkan turnamen Mabarkuy dengan tajuk "Mabarkuy New Year Festival". Turnamen bergengsi ini merebutkan hadiah dengan total Rp 10 juta, tentunya akan menjadi ajang yang sangat menarik untuk diikuti oleh komunitas Free Fire.

Selain tim-tim komunitas, sudah ada 12 tim invited yang bermain dalam invitational Qualifier yang berlangsung pada tanggal 12 Desember. Tim-tim tersebut adalah Jeet Esports, Dewa United, Bigetron Bit, G-Arsy Esports, Ses Goboba, Hiro10, Madura Prime, Rans Project, Staysip Depok, Aura Ignis, Rosugo Esports, dan Onic Elysium.

Baca juga: Libur Tahun Baru, IndiHome Buka Semua Channel TV

Kedua belas tim invitation tersebut bermain sebanyak 7 match dengan menggunakan map Bermuda, Purgatory, dan Kalahari. Demikian yang dikutipUzone.iddari keterangan resminya, Senin (20/12).

Nantinya 5 tim dari babak Invited Qualifier akan lanjut menuju ke babak Grand Finals Mabarkuy New Year Festival pada tanggal 1 Januari mendatang, bertemu dengan para tim dari babak kualifikasi yang juga sudah berhasil lolos.

5 tim Invited Qualifier yang berhasil lolos menuju grand final adalah Jeet Esports, Dewa United Esports, Bigetron Bit, G-Arsy Esports, dan Ses Goboba.

Baca juga:Mau Langganan IndiHome? Ini 10 Keunggulannya

Untuk kalian yang ingin berpartisipasi dalam turnamen ini, tentu bisa langsung mendaftarkan tim Free Fire terbaik kalian di link pendaftaran indihomegamer.id/tournament.

Pendaftaran sudah dibuka sejak tanggal 11 Desember 2021 lalu, jadi bagi kalian para penggemar Esports Free Fire yang ingin sekali membuktikan kemampuan kalian dalam bermain Free Fire, bisa langsung daftarkan diri kalian dan perebutkan total hadiah sebesar Rp 10 juta.

Hanya ada 2.304 slot tersedia untuk para tim yang akan mendaftarkan diri, tim yang beruntung serta memenuhi syarat akan mendapatkan slot di turnamen Mabarkuy New Year Festival ini.

Untuk mengikuti turnamen ini tentunya tidak dipungut biaya alias gratis. Turnamen ini bisa menjadi kesempatan bagi mereka untuk kembali bertemu dan menunjukkan kemampuan setiap pemain dalam scene Free Fire Indonesia.

Untuk mendapatkan update seputar turnamen Mabarkuy New Year Festival, kamu bisa follow instagram @indihomegamer.id agar tidak ketinggalan informasi menarik lainnya.