Tampil Chick Saat Lebaran dengan Busana Muslim dari Uniqlo

pada 8 tahun lalu - by



Menyambut bulan Ramadan dan hari raya Idul Fitri, Uniqlo, label fesyen asal Jepang kembali menghadirkan koleksi modest wear yang santai, simpel namun tetap fashionable. Kali ini Uniqlo kembali berkolaborasi dengan desainer Inggris, Hana Tajima.

Kolaborasi ketiga yang juga hadir untuk koleksi musim gugur/musim dingin 2016 dirilis pada Rabu sore (15/6/2016) dan akan tersedia serentak di semua gerai Uniqlo pada Jumat (17/6/2016).

“Koleksi ini ditujukan untuk perempuan yang menghargai gaya pakaian modest wear, dan diciptakan dengan konsep LifeWear dari Uniqlo. Fashionable namun tetap berkualitas tinggi,” ungkap Tanaka Michiaki, President Director PT Fast Retailing Indonesia saat peluncuran koleksiUniqloxHana Tajimamusim gugur/dingin 2016, di Jakarta, Rabu.

Kali ini Hana merilis koleksi yang terinspirasi dari dekorasi keramik milik ayahnya. Dan ini, direpresentasikan dalam desain dan motif cetak yang memiliki elemen organik. Warna-warna gelap seperti cokelat, hitam, biru dongker dan khaki mendominasi koleksi ini.

Seluruh koleksi yang memiliki detil cukup kuat ini, seperti biasa, juga sengaja dibuat agar dapat mudah dipadupadankan dengan koleksi lainnya. Kali ini, Hana juga membuat si pemakainya lebih bebas untuk bergerak dengan material sepertiheattech, fleece dan ponte.

Beberapa koleksi yang tersedia, terdiri dari hijab, celana panjang rayon, tunik, T-shirt leher tinggi, jaket, angkle pants, kebaya, blouse, long dress, cardigan, hingga baju kurung yang tentunya sangat cocok dikenakan saat hari raya nanti.

Koleksi Uniqlo x Hana Tajima ini dapat Anda miliki dengan harga berkisar antara Rp299 ribu hingga Rp699 ribu.