Teknologi ADAS untuk Sepeda Motor Akan Hadir di EICMA 2022

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Perusahaan Hitachi Astemo asal Jepang akan menghadirkan teknologi pintar untuk membantu pengendara atau dikenal sebagai ADAS (advanced driver assistance system) pertamanya untuk sepeda motor di ajang pameran Esposizione Internazionale Ciclo Motociclo e Accessori (EICMA) 2022 di Milan, Italia, pada 8-13 November 2022.

Teknologi ADAS ini menggunakan kamera ganda dan dibantu oleh fitur Deceleration Assist Control System (DACS).

Selain itu, perusahaan juga akan memamerkan teknologi kontrol ADAS terintegrasi di mana akan banyak fitur canggih secara kolektif mengontrol sepeda motor saat berjalan, berbelok dan berhenti dengan menghubungkan suspensi dan rem, seperti dilansirCar.watch.impress.co.jp.

BACA JUGA:Honda Forza 350 Meluncur, Eh Yamaha XMax 300 Tak Mau Kalah

Selama ini yang kita tahu teknologi ADAS sudah diberikan pada kendaraan roda empat, seperti yang terdapat pada Wuling Almaz, Honda BR-V, Toyota Veloz, Hyundai Creta hingga Hyundai Stargazer.

Selain itu, Hitachi Astemo juga akan menghadirkan solusi sistem kendaraan listrik atauelectric vehicle(EV) yang berkontribusi pada peningkatan nilai dari sepeda motor.

Contohnya saja E-Axle yang merupakan inverter dan motor serta girboks yang memilikioutputtinggi terintegrasi dalam satu paket.

BACA JUGA:Perangkat Honda BeAT Hybrid Sudah Terdaftar di DJKI

Selain itu, merek suspensi terkenal Showa akan pertama kalinya di dunia memamerkan teknologi suspensi depan yang baru.

Selanjutnya, Nissin yang dikenal sebagai produsen sistem rem pada kendaraan akan memamerkan teknologi kontrol pengereman terbaru.