Tekuk Valladolid 1-0, Atletico Madrid Belum Menyerah Kejar Gelar Juara
Atletico Madrid menolak menyerah sampai titik darah penghabisan, terkait persaingan dengan Barcelona untuk memperebutkan gelar juara Liga Spanyol 2018/2019.
Ya, Atletico Madrid berhasil memperpanjang nafas mereka usai meraih kemenangan tipis nan krusial 1-0 atas tamunya, Real Valladolid di Estadio Wanda Metropolitano, dalam laga jornada ke-35, Sabtu (27/4/2019) malam WIB.
Dengan kemenangan ini, Atletico Madrid kukuh di posisi kedua klasemen sementara Liga Spanyol dengan raihan 74 poin dari 35 pertandingan. Sementara itu, Valladolid ada di posisi ke-17 dengan raihan 34 poin dari 35 laga.
Atletico Madrid pun kini menipiskan jarak mereka dengan Barcelona (80 poin) yang berada di puncak klasemen sementara, menjadi enam poin, sebagaimana Blaugrana baru akan memainkan lagajornadake-35 mereka melawan Levante di Camp Nou dini hari nanti.
Atletico Madrid sendiri benar-benar dibuat kesulitan oleh Valladolid di Metropolitano. Gol tunggal sekaligus gol kemenangan pasukan Diego Simeone pun hanya bisa didapat melalui bunuh diri pemain Valladolid, Joaquin Fernandez Moreno pada menit 66 laga.
Sebuah umpan silang Saul Niguez dari sisi kiri mengarah ke jantung pertahanan Valladolid. Joaquin salah mengantisipasi bola, dan akhirnya malah masuk ke gawang sendiri.
Publik Metropolitano sempat dibuat ketar-ketir saat waktu normal pertandingan tinggal tersisa tiga menit. Ya, wasit Mario Melero Lopez harus menggunakanVideo Assistant Referee(VAR) pada menit 87.
Insiden ini terjadi setelah sundulan pemain Valladolid terlihat mengenai tangan pemain bertahan Atletico Madrid, Santiago Arias. Namun setelah melihat tayangan ulang, wasit akhirnya tak memberikan hadiah penalti buat Valladolid.
Valladolid terus menekan di sisa pertandingan, namun tak ada gol lagi yang tercipta di laga ini. Atletico Madrid sukses mengamankan kemenangan 1-0.
Susunan Pemain
Atletico Madrid XI: Oblak; Arias, Savic, Godin, Filipe Luis/Angel Correa; Koke, Saul, Thomas/Rodri, Lemar; Griezmann, Morata/Vitolo.
Pelatih: Diego Simeone (Argentina)
Real Valladolid XI:Masip; Moyano/Antonito, Calero, Joaquin, Nacho; Oscar Plano/De la Fuente, Michel, Alcaraz, Waldo/Villa; Enes Unal, Sergi Guardiola.
Pelatih: Sergio Gonzalez (Spanyol)