Toyota : Wuling Bukan Saingan Kami !

pada 7 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.idMenyambut peluncuran Wuling Cortez secara resmi pada Februari 2018 mendatang, medium Multi Purpose Van (MPV) keluaran terbaru dari Wuling ini kembali disebut-sebut sebagai penantang dan saingan berat Toyota  Innova.

Sebab, Wuling Cortez kaya akan fitur-fitur canggih, lega, dan nyaman. Body dan dimensi Cortez pun kurang lebih sebesar Innova. 

Wuling Cortez, body dan dimensinya besar. / © Wuling Motors Indonesia

Harga jualnya diprediksi lebih murah sekitar Rp100 jutaan daripada Toyota Innova. Tentunya ini membuat persaingan semakin ketat.

Namun, pihak Toyota menanggapi dengan dingin. Menurut Executive General Manager Toyota Astra Motor (TAM) Fransiscus Soerjopranoto, setiap kendaraan memiliki segmentasi dan peluang pasar yang sesuai dengan keunggulannya masing-masing.

“Kami melihat kehadiran Wuling bukan sebagai kompetitor atau saingan kami. Pasar otomotif di Indonesia ini cukup luas dan memiliki peluang yang bagus. Industri otomotif nasional semakin bergairah dengan adanya produk-produk kendaraan baru seperti ini,” kata pria yang akrab disapa Soerjo ini kepada Uzone.id di sela-sela acara Journalist Test Drive The All New Rush di Malang, Jawa Timur, kemarin.

Toyota Astra Motor (TAM), tambah Soerjo, selalu melihat kompetisi sebagai hal yang positif karena akan menggairahkan pasar untuk berkembang dan memberikan pilihan yang lebih banyak bagi konsumen.

Strategi TAM sendiri salah satunya adalah menyediakan jajaran produk yang sesuai dengan kebutuhan masyarakat Indonesia dengan spesifikasi dan fitur yang cocok dengan kondisi geografis jalanan serta cara penggunaan di Indonesia.

Dari pricelist yang tercantum di situs resmi Toyota Indonesia, Kijang Innova saat ini dibandrol dari kisaran Rp298,7-Rp404,2 juta, dengan pilihan mesin bensin 2,0 liter dan diesel 2,4 liter. Varian transmisinya otomatis dan manual.

Tahun lalu, Wuling telah memiliki Confero S yang dinilai sebagai rival New Avanza. Harga jual Confero S berada di kisaran Rp130 jutaan hingga Rp160 jutaan. Sedangkan New Avanza berada di rentang harga Rp180 jutaan hingga Rp240 jutaan. Nah, pilih mana?