Trump Kenakan Tarif Impor untuk Komponen Mac Pro dari China

pada 5 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Presiden Amerika SerikatDonald Trumpmenolak permintaan keringanan tarifAppleuntuk suku cadang buatanChinayang diperlukan untuk pembuatan Mac Pro.

"Apple tak akan mendapatkan keringanan untuk komponen-komponen Mac Pro yang dibuat di China. Buat komponen-komponen itu di AS, maka tak ada tarif," tulis Trump dalam cuitan akun Twitter resminya.

MelansirAFP, Sabtu (27/7), Trump juga menyatakan keinginannya agar Apple merakit produknya di Negeri 'Uwak Sam'.

"Ketika saya mendengar mereka [Apple] akan merakit produknya di China, saya katakan, saat Anda [Apple] mengirim produk ke AS, kami akan menerapkan tarif," tegas Trump.

Kemarahan Trump muncul setelahWall Street Journalmelaporkan rencana Apple untuk memindahkan perakitan akhir Mac Pro terbarunya dari Texas ke China.

Pekan lalu, Apple mengajukan permintaan keringanan tarif impor pada pejabat Kementerian Perdagangan AS. Apple meminta AS untuk menghapuskan tarif 25 persen pada sejumlah komponen yang hanya bisa diambil dari China.

AS telah resmi menaikkan tarif pada sejumlah produk China senilai US$200 miliar menjadi 25 persen pada Mei lalu. Tarif diberlakukan untuk beragam produk, termasuk laptop,video game console, kotak baterai, dan masih banyak lagi. Kebijakan itu dinilai akan merugikan para konsumen.

Berita Terkait