Twit Lucu Netizen Tanggapi Kelulusan Maudy Ayunda Raih Gelar BA, MA, MBA

pada 3 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Maudy Ayunda (kanan) saat wisuda kelulusan di Stanford University (Foto: Instagram @maudyayunda)

Uzone.id- Orangtua mana yang gak bangga kalau anaknya bisa punya prestasi setinggi langit kayak artis cantik dan multibakat Maudy Ayunda.

Bintang film "Perahu Kertas" itu telah menyelesaikan pendidikan S2 di Stanford University, Amerika Serikat, dalam kurun dua tahun saja.

Artis bernama lengkap Ayunda Faza Maudya itu kini telah memiliki tiga gelar, satu gelar S1, yakni Bachelor of Arts (BA), dan dua gelar S2, yakni Master of Arts (MA), dan Master Business Administration (MBA). 

Namun, prestasi yang diraih Maudy justru mengundang komentar lucu dari kalangan netizen Indonesia, alih-alih memberikan pujian kepada artis berusia 26 tahun itu.

 

Maudy mengambil program Join Degree Program (JDP) di Stanford University. Joint Degree Program sendiri merupakan kombinasi dua program gelar pascasarjana yang bisa diambil mahasiswa secara bersamaan. Maudy Ayunda mengambil jurusan Administrasi Bisnis dan Pendidikan.

Maudy otomatis mendapat MA dan MBA sekaligus setelah lulus.

Sebelumnya, Maudy menempuh program S1 di Oxford University. Dia mendapat predikatcum laudedi jurusan Politic, Philosopy, and Economics (PPE). Setelah lulus, Maudy mendapat gelar BA.