Valentino Rossi Terjebak di Kampung Halamannya karena Virus Corona
Foto: Monster Energy
Uzone.id- Karena motoGP Qatar 2020 dibatalkan, Valentino Rossi sibuk berlatih di kampung halamannya di Tavuilla, Urbino, Italia.
Dilihat dari instagram resminya, akhir pekan lalu Valentino Rossi sedang asik berlatih motor cross di ranch miliknya di kawasan Tavuilla bersama prlembalap top motoGP lainnya, Franco Morbidelli dan Francesco Bagnaia.
Sialnya, pemerintah Italia memberlakukan lockdown pada 11 Provinsi demi mencegah penularan virus Corona yang semakin massif.
Dan Tavullia, kampung halaman Valentino Rossi, di Provinsi Pesaro dan Urbino jadi salah satu area yang diisolasi karena corona. Bagaimana nasib The Doctor?
Baca juga: MG Akhirnya Resmi Hadir di Indonesia
Rossi, Morbidelli, dan Bagnaia kemungkinan besar masih ada di Tavullia, sebagaimana dilansir dari motorsport-magazin.
Menurut sejumlah sumber berita hari Minggu pagi ini, isolasi akan mempengaruhi semua kawasan di Lombardy – termasuk Milan dan Bergamo – ditambah Veneto (Venesia), Emilia-Romagna dan Piedmont, Parma, Piacenza, Rimini, Reggio-Emilia, Modena, Pesaro dan Urbino, Padova, Treviso, Alessandria dan Asti.
Hanya mereka yang berada dalam kondisi darurat dan karena tuntutan pekerjaan saja yang diizinkan untuk melewati perbatasan yang dijaga polisi dan tentara.
Italia hari Sabtu mencatatkan diri sebagai negara terburuk kedua setelah China dalam hal jumlah korban tewas akibat wabah Covid-19, 233 total meninggal dunia dari 5.883 korban yang terinfeksi.
Updates Senin (9/3) dinihari, jumlah korban meninggal dunia akibat corona virus Covid-19 di Italia melonjak menjadi 366 jiwa, dengan 133 kasus baru tewas pada hari Minggu.
Selain itu jumlah kasus infeksi di Italia meloncat menjadi 7.375 kasus, menjadikan negeri ini menjadi terburuk di dunia di luar China.
VIDEO Review Mobil Listrik DFSK Gelora: