Viral Laut Dekat Jembatan Suramadu Seperti Terbelah

pada 6 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Beredar video fenomena alam Laut di bawah Jembatan Surabaya - Madura atau dikenal Suramadu tampak terbelah. Di laut yang membelah Pulau Jawa dan Madura itu terlihat gradasi dua warna seperti memisahkan air laut.

Dalam video yang diunggah oleh akun Instagram @ndorobeii pada Selasa (19/3/2019) itu tampak lautan seperti terbelah dua. Ada dua gradasi warna yang berbeda seolah tak bisa menyatu di perairan Selat Madura.

Video tersebut diambil dari sisi Jembatan Suramadu. Tampak beberapa pengendara sepeda motor pun ikut menepi dan mengaadikan fenomena alam itu.

Video berdurasi 29 detik itu menyedot perhatian banyak warganet. Sejak diunggah, sedikitnya disaksikan lebih dari 81 ribu kali dan dikomentari sebanyak 556 warganet.

Tak hanya di Instagram saja, video penampakan air gradasi di bawah Jembatan Suramadu juga viral di media sosial lainnya. Warganet berbondong-bondong membicarakan fenomena ini.

Banyak warganet yang tak percaya dengan fenomena alam ini. Bahkan tak sedikit dari warganet berspekulasi mengenai penyebab terjadinya fenomena unik ini.

“Ada yang bisa jelasin nggak,” kata @ika_wiwit_yo.

“Itu air sama minyak apa gimana dah,” ungkap@rafael_remys.

“Ai pikir Cuma ada di luar negeri,” ujar @dapur_miku.

“Itu efek tercemar limbah kali jadi bisa yah gitu,” tutur @vaiikitty23.

 

Berita Terkait: