Volkswagen ID. Buzz Resmi Meluncur di GIIAS 2024, Tembus Rp1,3 Miliar

pada 5 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Volkswagen ID. Buzz secara resmi diluncurkan di Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024 oleh PT Garuda Mataram Motor (GMM) sebagai pemegang mereknya. Dengan meluncurnya ID. Buzz, mengisi segmen MPV Premium yang melanjutkan Volkswagen Kombi yang ikonik.

Secara desain,VolkswagenID. Buzz terinspirasi dari mobil legendaris T1 atau dikenal sebagai Dakota di Indonesia. Mobil listrik ini mendefinisikan ikon baru dari sebuah MPV mewah di Indonesia.

All New Electric Volkswagen ID. Buzz memiliki kapasitas 6 penumpang dengan wheelbase yang lebih panjang, sehingga memberikan kapasitas bagasi yang lebih luas.

“The All-Electric ID. Buzz merupakan langkah pertama Volkswagen dalam merespon perkembanganmobil listrikdi Indonesia.  Dan kami memilih model ini sebagai mobil pertama kami memasuki era elektrifikasi sekaligus menunjukkan komitmen kami untuk menggarap pasar BEV di tanah air dengan lebih serius,” ujar Badawi Marhasan, Head of Sales Volkswagen Indonesia.

“The All-Electric ID. Buzz mengadopsi  berbagai teknologi terdepan yang identik dengan Jerman yang sangat dikenal sebagai  sebuah negara produsen kendaraan bermotor yang selalu mengedepankan teknologi keamanan dan kenyamanan tingkat tinggi selama lebih dari 100 tahun. Kami berharap, kehadiran The All-Electric ID. Buzz nanti akan menjadi bukti komitmen jangka panjang Volkswagen dalam pasar otomotif di Indonesia serta merupakan dukungan kami terhadap program pemerintah untuk mencapai mobilitas bebas emisi,” tambahnya.

 

 

Volkswagen ID. Buzz dibangun di atas Modular Electric Drive Matriz (MEB) yang terdiri dari motor listrik permanent-magnet synchronous motor (PSM) yang dikenalikan secara elektronik (ECU). Komponen tersebut juga bekerja menggunakan transmisi otomatis single-gear, dua belas modul baterai lithium-ion bertegangan tinggi berkapasitas 79 kWh.

Dengan spesifikasi tersebut Volkswagen ID. Buzz mampu menghasilkan tenafa 210 PS dan torsi 560 Nm. Akselerasi 0-100 km/jam dapat dilakukan dalam waktu 7,6 detik saja dan kecepatan tertingginya dibatasi hanya 160 km/jam.

Berdasarkan hasil tes WLTP, jarak tempuh yang diraih oleh Volkswagen ID. Buzz dalam baterai penuh mampu menxapai 430 km. Sementara untuk mengisi baterainya membutuhkan waktu 7,5 jam menggunakan charging box 11 kW, sedanglan jika menggunakan DC 170 kW hanya hutuh 30 menit untuk mengisi 5-80 persen.

 

 

Salah satu hal menarik yang juga ditawarkan pada The All-Electric ID. Buzz adalah penggunaan material yang inovatif yang menjadikan The All-Electric ID. Buzz sebagai salah satu mobil VW paling ramah lingkungan. Pada mobil ini tak ada satupun komponen yang menggunakan material berbahan hewan. Sebagai contoh, pelapis lingkar kemudi dibuat dari bahan sintetis yang menyerupai kulit berkualitas tinggi.

Tak sampai situ saja, bahan yang digunakan sebagai pelapis kursi, karpet mobil serta pelapis plafon pada The All-Electric ID. Buzz dibuat dari material daur ulang. Lapisan kain fabric yang disusun dari benang SEAQUAL® dibuat dari bahan yang terdiri dari 10 persen plastik dari lautan dan 90 persen dari botol plastik PET yang didaur ulang. Pelapis kursi yang diberi nama ArtVelours ‘ECO’ juga berkandungan 71 persen bahan daur ulang.

Perihal harganya, Volkswagen ID. Buzz dijual seharga Rp1,3 miliar untuk on the road DKI Jakarta untuk bersi normal wheelbase dan tersedia dalam berbagai warna bernuansa two-tone.