Waduh, Situs X Pengganti Twitter Malah Kena Blokir Pemerintah Indonesia

pada 1 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id –Usai mengumumkan akan mengganti nama Twitter jadi X, Elon Musk mulai mengganti nama perusahaan tertera di App Store dan Google Play Store, dari yang awalnyaTwitter Inc.berubah menjadiX Corp, begitupun dengan situsX.comyang sudah diarahkan langsung ke situs resmitwitter.com.

Sayangnya, beberapa pengguna di Indonesia mengalami pemblokiran saat mengakses situs X.com. Situs ini diblokir oleh Kementerian Komunikasi dan Informatika karena dianggap mengandung konten negatif.

 

 

Pemblokiran ini dilakukan oleh penyedia jaringan seluler yang digunakan oleh masing-masing perangkat.

Ketika mengakses situs tersebut, pengguna kurang lebih akan mendapat keterangan, “Maaf, akses ke situs ini diblokir oleh Pemerintah Indonesia karena mengandung konten negatif.”

Menurut keterangan yang tertera dalam situs tersebut, X.com ini diblokir karena disebut mengandung unsur Pornografi, Judi, Phishing/Malware, Sara, dan Proxy.

Pemblokiran ini dilakukan untuk memerangi konten-konten negatif berdasarkan Undang-undang RI Nomor 19 Tahun 2016 Pasal 40 (2a) dan (2b) Tentang Informasi dan Transaksi Elektronik.

 

 

Pemblokiran ini berlaku untuk Twitter versi web saja karena mengandung situs ‘X.com’. Sebelumnya, Elon Musk berencana mengganti nama Twitter menjadi X, termasuk situs dan nama perusahaan.

Ia akan memasang logo baru ini hari ini, Senin, (24/07) waktu setempat apabila logo X tersebut sudah ‘cukup bagus’. 

Perubahan dari logo burung biru ke huruf X ini bikin warganet geram dan tak sedikit yang tidak terima dengan keputusan Musk. Pasalnya, branding burung biru sendiri sudah melekat di Twitter semenjak platform ini diperkenalkan 2006 lalu.