Waspada Honda Brio, Bersiap Dikeroyok Agya-Ayla Terbaru!

pada 2 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id-Kalau selama ini Honda Brio seolah anteng sendirian sebagai mobil terlaris dari segmen LCGC tanpa ada gangguan berarti dari para pesaingnya, maka sebentar lagi jagoan Honda tersebut gak bakalan tenang.

Honda Brio harus waspada, setelah Toyota dan Daihatsu bersiap untuk meluncurkan generasi terbaru dari duet maut Agya dan Ayla, yang akan bersaing langsung—keroyokan pula—dengan Honda Brio.

Memang, sejauh ini baik Agya maupun Ayla belum pernah menyandang gelar sebagai mobil terlaris di Indonesia, namun dengan tampilan, spesifikasi dan usungan fitur-fitur di generasi terbaru, bukan tidak mungkin mobil kembar ini menyodok ke papan atas.

BACA JUGA: Wuling dan Uzone.id Edukasi New Energy Vehicle ke Komunitas

Kalau melihat gambar yang beredar di Malaysia, Agya-Ayla bakal mengalami perubahan signifikan. Pada wajahnya, ada penambahan lampu LED dan DRL yang membuatnya terlihat makin futuristis.

Secara keseluruhan, tampang Agya-Ayla nantinya akan mirip Daihatsu Sirion namun dengan dimensi yang lebih kecil. Terlihat lebih dewasa dan matang secara tampilan.

Nah menariknya, pada bagian kabin, calon mobil kembar ini menyuguhkan nuansa dan desain dasbor seperti Daihatsu Rocky, sehingga tidak hanya luarnya yang berubah signifikan, tapi juga interiornya.

Dibuat oleh Daihatsu, baik untuk pasar Malaysia maupun Indonesia, Axia, Ayla dan Agya terbaru nantinya sudah mengusung platform Daihatsu New Global Architecture (DNGA).

Sedangkan mesinnya, mengandalkan mesin 1KR-VE berkapasitas 1.000cc VVT-i yang sanggup menghasilkan tenaga sebesar 67 Hp dan torsinya 91 Nm.

Dan untuk usungan fitur-fiturnya, di Malaysia, Perodua Axia sudah mendapatkanrem ABS dengan EBD dan BA, Vehicle Stability Control (VSC), Hill Start Assist (HSA), Traction Control (TRC), dan juga Solar & Security Window Film dan 6 airbag.

Baca juga: Skutik Honda Cuma Rp13 Jutaan Resmi Diluncurkan!

Mobil ini juga bakal mendapatkan PeroduaSmart Drive Assist (PDSA). Fitur serupa Advanced Safety Assist (ASA) pada mobil Daihatsu itu mencakup fitur pengereman darurat otonom.

Sementara Honda Brio, sejauh ini belum mengalami perubahan dan penyempurnaan yang berarti, selain harganya yang terus mengalami kenaikan.

Dengan pemetaan baru ini, sudah sepatutnya Honda mulai mempertimbangkan senjata baru untuk melawan dominasi duet maut Toyota dan Daihatsu tersebut.

Kemungkinannya, Agya dan Ayla generasi terbaru ini akan diluncurkan di Indonesia minggu depan, dan akan terpajang di pameran IIMS 2023.