Widyawati Ditinggal Suaminya di Putri Titipan Tuhan

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Lama tak muncul di layar kaca, aktris senior Widyawati Sophian siap menyapa kembali para penggemarnya dalam sinetronPutri Titipan Tuhan.

Dalam sinetron produksi Sinemart itu, Widyawati memerankan Mawar, seorang guru SD yang juga ibunda dari Lula yang diperankan oleh Cut Meyriska.

Nahasnya, ia ditinggalkan suaminya, Pak Salman (Rasyid Karim). Sang suami terpaksa harus meninggalkan ia dan kedua anaknya untuk selamanya akibat kecelakaan.

Sinetron Putri Titipan Tuhan tayang mulai malam ini di SCTV. (dok.sctv)

Ini sinetron pertama Widyawati dalam kurun tiga tahun. Terakhir janda aktor Sophan Sophian itu tampil dalam sinetronCatatan Hati Seorang Istriyang juga dibintangi oleh Dewi Sandra dan Ashraf Sinclair. Di situ, Widyawati tampil total hingga menuai pujian sana-sini.

Putri Titipan Tuhanmulai tayang pada Senin, 12 Juni 2017 pukul 20.30 WIB. Menggantikan sinetronBoy,Putri Titipan Tuhansiap bersaing dengan sinetron-sinetron lain yang sudah lebih dulu tayang.(Ind/ind)