Windows Kehilangan 5 Persen Pangsa Pasar di 2020

pada 4 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

 

Uzone.id- Hasil riset baru terkait dengan sistem operasi di perangkat komputer mulai terkuak. Dari situ terlihat jika Windows mulai kehilangan pangsa pasarnya dan mayoritas dari para pengguna Windows mulai beralih ke Chrome OS.

Laporan yang dikutip dari Windows Central, Senin, 22 Februari 2021, ini berasal dari hasil riset IDC. Dalam riset tersebut juga terkuak jika terjadi tren perpindahan yang dilakukan pengguna ke Chrome OS pada 2020. Lalu diketahui pula jika ini untuk pertam akalinya perangkat Chrome OS mengungguli penjualan Mac.

Meskipun laporan ini sudah menyebar kemana-mana, namun Windows Central mengatakan masih memungkinkan adanya kesalahan. Pasalnya, metode IDC untuk melacak pangsa pasar OS hanyalah berdasarkan tren dan sangat sulit untuk mendapatkan angka yang pasti terkait dengan market share OS.

Baca juga:Google Pecat Ahli Etika AI

Namun begitu, tetap saja laporan ini menunjukkan jika perangkat Chrome OS telah memiliki kinerja pasar yang cukup baik di 2020 dan pangsa pasar Windows mulai terkikis sedikit demi sedikit.

Dalam laporan tersebut terungkap jika pangsa pasar Windows turun, dari 85,4 persen pada 2019 menjadi hanya 80,5 persen di 2020. Sedangkan untuk Chrome OS, pangsa pasarnya naik menjadi 10,8 persen di tahun 2020, dibanding tahun sebelumnya yang hanya 6,4 persen.

Memang pangsa pasar Windows turun namun masih tetap memimpin. Bahkan jika digabungkan pangsa pasar Windows dan Mac pun angkanya masih jauh dan tak terkejar. Namun memang penurunan 5 persen ini dianggap cukup signifikan.

"Pada kuartal pertama di 2020, Apple dan Google bersaing ketat. Windows masih memiliki 87,5 persen, sedangkan MacOS sekitar 5,8 persen dan Chrome OS 5,3 persen. Namun pada kuartal kedua, Windows turun menjadi 81,7 persen, MacOS tumbuh 7,6 persen dan Chrome naik 10 persen," ujar pihak IDC.

Hasil di kuartal empat pun MacOS dan Chrome terus tumbuh menggerogoti pasar Windows. Jika MacOS tumbuh 8,4 persen di kuartal ketiga, pada Q4 kembali turun menjadi 7,7 persen. Sedangkan ChromeOS punya pasar 11,5 persen di kuartal 3 dan naik lagi menjadi 14,4 persen di Q4.

2020 disebut sebagai tahun yang cukup unik pada pasar PC. Pasalnya, jutaan orang bekerja dan belajar dari rumah karena pandemi melanda. Tidak heran jika penjualan PC cukup masif.