Yamaha Fazzio dan Grand Filano Jadi Motor Paling Laris di IIMS 2024

pada 10 bulan lalu - by
Advertising
Advertising

Uzone.id- Yamaha beberkan motor terlarisnya di ajang Indonesia International Motor Show (IIMS) 2024. Pabrikan motor berlambang garpu tala itu mengklaim Fazzio dan Grand Filano menjadi produk paling laris dalam pameran otomotif selama 11 hari tersebut.

Antonius Widiantoro selaku Asst. General Manager Marketing - Public Relation PTYamahaIndonesia Motor Manufacturing (YIMM) menyebutkan rasa terima kasihnya kepada konsumen yang antusias mengunjungi booth Yamaha di IIMS 2024.

"Respon positif juga didapatkan oleh kategori Classy Yamaha melalui warna baru pada Fazzio dan Grand Filano yang mampu mencuri perhatian pengunjungIIMS 2024," ujar Anton sapaan akrabnya dalam keterangan resmi.

Yamaha Fazzio dan Grand Filano disebutkan sukses menarik perhatian pengendara motor di IIMS 2024. Terutama konsumen yang menginginkan tampil beda dengan gaya skutik berkelas.

Sayangnya Yamaha tidak menyebutkan berapa banyak motor ini terjual selama 11 hari pameran di IIMS 2024 kemarin.

Di sisi lain, Yamaha menyebutkan NMAX 155 dan XMAX Connected juga mendapatkan respon positif dengan perolehan mencapai ratusan unit. Bahkan XMAX menjadi produk paling laris dari semua motor di kategori Maxi Yamaha.

Kategori Sports di Yamaha juga diklaim memiliki peminat yang cukup ramai. Terbukti dari All New R15 Connected dan XSR 155 yang masih mendominasi penjualan di segmen motor sport.

Di antara penjualan tersebut, Yamaha mengklaim 25 ribu pengunjung mampir ke booth Yamaha yang terletak di Hall C3 JIExpo Kemayoran, Jakarta.

Sementara terdapat 200 pengunjung yang melakukan test ride terhadap produk baru Yamaha yakni Lexi LX 155. Yamaha Lexi LX 155 juga mendapatkan penghargaan sebagai Best Scooter di IIMS 2024.

Produk terbaru Yamaha di tahun 2024 tersebut memang mendapatkan perubahan yang cukup banyak dari mulai desain, fitur, hingga ke performa. Terutama performa Lexi LX 155 kini meningkat dari yang sebelumnya 125 cc menjadi 155 cc.