Yang Penting-penting di SEA Games 2023 eSports, Indonesia Juara Umum!
Uzone.id -Indonesia! Indonesia! Indonesia! Ya, bangga banget sama timnas eSports tanah air yang berhasil juara umum di SEA Games 2023 Kamboja. Indonesia berhasil unggul dari dua negara lainnya yang juga punya potensi besar menjadi negara terbaik di event olahraga tahunan se-Asia Tenggara ini, yakni Kamboja dan Filipina.
Mengikuti 4 nomor pertandingan dari 6 game yang dipertandingkan, Indonesia berhasil merengkuh total 5 medali, yang terdiri dari 3 emas dan 2 perak. Info saja, Indonesia menurunkan tim terbaiknya di CrossFire, Valorant, Mobile Legends, dan PUBG Mobile.
Medali pertama Indonesia di cabang eSports disumbang oleh tim CrossFire yang membawa pulang medali perak ke tanah air. Gak gampang mencapai posisi kedua terbaik se-Asia Tenggara, karena tim Indonesia harus melawan juara bertahan Vietnam di fase awal.
Harus kalah dan turun kelower bracket, tim CrossFire Indonesia berhasil bangkit dengan mengatasi perlawanan tim tuan rumah Kamboja, sampai menggulung tim Laos dengan skor yang cukup telak di babak semi final.
Sayang, di partai puncak melawan Vietnam, tim CrossFire Indonesia belum mampu membalaskan dendamnya dan harus puas dengan raihan medali perak.
Nomor pertandingan Valorant bisa dibilang jadi laga eSports paling kontroversial di SEA Games 2023 Kamboja. Partai final antara Indonesia melawan Singapura diwarnai dugaan kecurangan yang dilakukan tim Singapura dengan memanfaatkan sejumlah bug.
Bukan bug sembarangan, melainkan celah yang memungkinkan pemain dengan karakter Cypher untuk memantau lawan secara ilegal. Timnas Indonesia sempat mengajukan protes, tapi tak digubris oleh panitia.
Dirasa tak adil, tim Valorant Indonesia pun akhirnya memutuskan mundur. Kendati begitu, perundingan dari berbagai pihak tetap terjadi, sampai pada akhirnya diputuskan bahwa timnas Valorant Indonesia bersama Singapura sama-sama mendapatkan medali emas.
Kemenangan ini pun sekaligus menjadi medali emas pertama bagi timnas eSports tanah air.
Tren positif berlanjut di nomor pertandingan Mobile Legends Women. Melawan Filipina di babak grand final, timnas Mobile Legends Women Indonesia sukses mengatasi perlawanan pesaing terkuatnya itu.
Permainan MLBB Women Indonesia bisa dibilang tanpa cela sejak babak pertama sampai partai puncak. Kendati begitu, mereka tetap mendapatkan perlawanan sengit dari Filipina lewat berbagai serangan cepat dan on-point.
Sempat ketinggalan dengan skor 1-2, tim Mobile Legends Women berhasil membalikkan keadaan dan mendikte permainan, sampai akhirnya memenangkan laga untuk merengkuh medali emas kedua bagi tim eSports Indonesia.
Berbanding terbalik, tim Mobile Legends Men Indonesia justru tak meraih hasil yang maksimal seperti SEA Games 2 tahun terakhir. Di tahun ini, mereka harus pulang tanpa medali, walau berhasil meraih kemenangan atas Singapura di laga terakhirnya.
Walau tak berhasil menyumbangkan medali, setidaknya tim MLBB Men tanah air tetap memberikan penampilan yang maksimal hingga pertandingan terakhir bagi seluruh penggemar mereka. Semangat!
Beralih ke nomor pertandingan PUBG Mobile, Indonesia kembali mendapatkan medali emas dari tim PUBG Mobile Squad INA 2. Menjalani permainan yang melelahkan selama berhari-hari, tim ini berhasil menjaga performa memukau hingga partai puncak, sampai akhirnya berhasil menyabet medali emas yang ketiga untuk tim eSports Indonesia.
Namun, hasil kurang maksimal didapat oleh tim PUBG Mobile Squad INA 1. Tim ini harus puas berada di peringkat kelima setelah mendapatkan rentetan nasib kurang baik saat melawan tim lainnya.
Tapi, performa permainan kedua tim patut untuk diapresiasi. Keduanya memberikan permainan yang memukau dan berhasil membuat penonton dan pendukung timnas Indonesia bersorak gembira.
Penutup yang manis diberikan oleh Alan Raynold Kumaseh atau Satarr, punggawa Bigetron untuk timnas eSports Indonesia. Ia menyumbangkan medali perak, sekaligus menjadi medali terakhir bagi tim eSports Indonesia di SEA Games 2023.
Satarr berhasil mendulang banyakkill pointuntuk mengamankan tempat tertinggi, setelah sempatstruggledi laga-laga awal. Ia bersaing dengan pemain-pemain papan atas klasemen untuk memperebutkan medali emas.
Pada akhirnya, Satarr harus mengakui keunggulan atlet tuan rumah SkyNin yang berhak atas medali emas. Medali perak yang disumbangkan Satarr pun sudah cukup membuat Indonesia menjadi yang terbaik di cabang eSports se-Asia Tenggara.
Selamat timnas eSports Indonesia!