Yuk, Menabung Cabai!

pada 8 tahun lalu - by
Advertising
Advertising

Bagi penyuka masakan pedas, mestinya tak perlu panik jika harga cabai melambung tinggi seperti pada awal tahun ini. Karena si pedas ini bisa "ditabung" dengan berbagai cara.   

Berikut ada tips menarik mengolah cabai saat harga melambung tinggi seperti sekarang. Disarankan kepada para ibu atau siapapun yang terbiasa memasak dan mengolah menu atau makanan dengan cabai mengikuti tips berikut ini.


1. Menabung
Saat harga cabai murah sangat disarankan dan menjadi prioritas utama adalah membeli cabai sebanyak mungkin yang kemudian ditabung atau disimpan. Teknik ini dianggap ampuh sebagai solusi atau cara bijak untuk mengatasi bila kemudian harga cabai mulai meroket dan melambung tinggi.

2. Buat catatan kalender hari besar
Dengan melakukan pencatatan penting ini akan mengetahui informasi yang jelas kapan harga cabai naik dan melambung tinggi yang biasanya terjadi pada hari besar atau momen tertentu. Misalnya pada saat Lebaran atau Idhul Fitri, Idhul Adha, Natal dan Tahun Baru.

3. Jemur dan keringkan cabai
Langkah ini termasuk cara yang bijak untuk mempersiapkan dengan baik atau berantisipasi mengatasi harga cabai yang melambung tinggi. Caranya dengan menjemur cabai dan membuatnya kering. Untuk penjemuran ini bisa dilakukan selama dua hingga tiga hari masa penjemuran cabai.

4. Memblender cabai kering
Pada tahapan selanjutnya, cabai yang sudah dijemur dimasukan ke mesin blender untuk digiling dan dihaluskan menjadi cabai bubuk. Untuk memblendernya pastikan dilakukan dengan cara yang rapi, bersih dan higenis. Hal ini mengingat hasil blender berupa bubuk cabai ini akan digunakan untuk jangka panjang.

5. Menyimpan di wadah atau tempat yang rapi dan tertutup
Hasil bubuk cabai kering disimpan dan ditempatkan di wadah yang kering. Penyimpanan ini bisa digunakan untuk waktu yang panjang. Dengan demikian tiada lagi kepanikan atau langka buntu apabila kita menghadapi harga cabai yang melambung tinggi, karena segala sesuatunya sudah dipersiapkan dengan menabung cabai atau menyimpan dan menyiapkan bubuk cabai kering yang sudah dihaluskan yang bisa digunakan untuk bumbu aneka masakan.

6. Mengganti cabai dengan lada
Tips lain yang bisa dilakukan demi mengatasi harga cabai yang melambung tinggi untuk membuat bumbu aneka masakan bisa memakai atau menggunakan lada. Hanya saja, ada sedikit perbedaan pada rasa pedasnya.

HADRIANI P | BERBAGAI SUMBER

Berita Terkait: