icon-category Music

Apa Kabar Koes Plus Junior?

  • 06 Jan 2018 WIB
Bagikan :

Uzone.idBand legendaris Koes Plus sebenarnya memiliki generasi penerus. Pada 1985 lahir Koes Yunior dengan personel Angga Koeswoyo, Adam Koeswoyo, Beeba Koeswoyo, dan Taufik. Mereka sempat merilis album. Namun Koes Yunior yang dimotori Angga Koeswoyo, putra dari Yok Koeswoyo tidak bertahan lama alias bubar.

Waktu terus berlalu, pada 1996 hadir kembali generasi berikutnya. Mereka mengibarkan bendera “Junior” lebih terkenal disebut Koes Plus Junior saat itu. Para personelnya terdiri dari David Koeswoyo, Rico Murry, Paul Junaid dan Hendry Satriawan.

Koes Plus Junior cukup produktif dan berjaya di era 90’an. Mempopulerkan kembali lagu Bujangan, dan lainnya yang didaur ulang dan sukses. Saat itu, mereka sempat menghasilkan kurang lebih 8 album, kendati personelnya sempat gonta-ganti.

Pada 2005 mengalami kevakuman karena kesibukan masing-masing personelnya. David Koeswoyo juga bikin band baru ketika itu, namanya Dadakoe. Band Dadakoe dengan front man David pada vokal, Damon gitar, putra ketiga almarhum Tony Koeswoyo, Vinky pada drum dan Lophay pada bass sempat merilis album 'Volume Satoe' dengan single Dahsyatnya Kamu, selain itu beberapa trek lagu lagu lainnya yakni: Masih Ada WaktuDewi Cinta, Yang Terbaik, dan Untukmu.

Namun, label musik justru lebih senang bila David membawakan lagu-lagu Koes Plus. Lalu, pada 2010 group band Junior dengan formasi David dan Rico kembali menembangkan lagu-lagu karya legendaris Koes Plus.

Menurut pengamat musik Seno M. Hardjo, industri musik Indonesia masih bergairah dan dapat berjaya kembali seperti pada zaman old pita kaset. Musisi-musisi muda, dan bakat bermusik penuh talenta akan tambah mewarnai dunia musik di negeri tercinta pada zaman now, masanya digital musik ini.

“Saya berharap, generasi muda penerusnya dapat meneruskan kejayaan Koes Plus. Karena para penggemar Koes Plus di Indonesia ini amat banyak,” kata Seno yang juga pemilik dapur rekaman Target Pop kepada Uzone.id

Kini, 8 tahun sudah berlalu. Junior masih belum terdengar. Apakah generasi penerus Koes Plus akan bersatu kembali meneruskan legacy orangtua mereka, kita tunggu saja..

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini