Home
/
Automotive

Apa Karena 11.11, Tesla Model 3 Aja Dijual di Tokopedia?

Apa Karena 11.11, Tesla Model 3 Aja Dijual di Tokopedia?
Bagja Pratama11 November 2020
Bagikan :

Foto: Dok. Prestige Motorcars

Uzone.id - Entah bertepatan dengan 11.11 yang sedang gencar dilakukan hampir semua lapak belanja online, kami yang sedang iseng browsing-browsing pun sampai menemukan sesosok Tesla Model 3 dijual online!

Tertera sedan bertenaga listrik garapan Tesla kepunyaan Elon Musk itu dengan nama yang terpampang besar Model 3 Midnight Silver Metalic.

Pada judulnya bahkan tertulis Brand New 2021 Tesla Model 3 2021 yang belum diluncurkan secara resmi di Indonesia.

Namun kalau melihat penjualnya, Prestige Motorcars, jelas ini akun resmi dan bukan abal-abal. Prestige Motorcars sendiri sejauh ini memang menjual mobil-mobil mewah impor.

Preview

BACA JUGA: Esemka Buka Diler di Banyuwangi?

Tesla jadi salah satunya. Bahkan Tesla Model 3 yang sekarang beredar di Indonesia, juga dipasarkan secara resmi oleh Prestige Motorcars.

Prestige Motor pernah mengumumkan bahwa pihaknya resmi menjual Tesla Model 3 di Indonesia, dengan tiga varian, yakni Standard Range, Long Range dan Performance.

Khusus varian standard range plus, dengan penggerak roda belakang, mampu berakselerasi 0-100 km per jam dalam 5,3 detik dengan kecepatan maksimum 225 km per jam.

Sedangkan long range menggunakan penggerak semua roda punya akselerasi 0-100 km per jam dalam 4,4 detik dengan kecepatan maksimum 233 km per jam.

Terakhir yang performance, akselerasi 0-100 km per jam mampu dicapai dalam 3,2 detik dengan kecepatan maksimum 261 km per jam.

Jarak tempuh masing-masing varian juga berbeda, standard range plus jarak tempuhnya 386 km, long range dan performance hingga 499 km dalam satu kali pengisian daya.

“Ini merupakan era baru, dengan harga mobil listrik yang semakin terjangkau dan turut sertanya pemerintah mendukung dengan berbagai insentif, harapannya agar hijrah ke kendaraan listrik agar tidak lagi berkontribusi dalam pencemaran udara” kata Rudy Salim Presiden Direktur Prestige Motorcars, saat peluncurannya tahun lalu.

Memiliki harga lebih terjangkau dari dua model sebelumnya, Rudy mengaku Tesla Model 3 dibanderol di atas Rp1 miliar. "Harga di atas Rp1 miliar," tutup Rudy.

VIDEO Mitsubishi Xpander Black Edition + Bonus Scene Xpander Cross Rockford Fostgate

populerRelated Article