icon-category Gadget

Apple Boyong Face ID ke Semua Jajaran Produknya

  • 28 Jul 2021 WIB
Bagikan :

Foto: Apple.id

Uzone.id - Sistem keamanan Face ID yang diperkenalkan Apple kini baru tersedia di beberapa perangkat tertentu, termasuk perangkat iPhone dan iPad kelas atas mereka.

Sedangkan untuk perangkat-perangkat lainnya, Apple memasang sistem Touch ID. Namun, dalam kabar terbaru yang disampaikan jurnalis Mark Guzman dalam buletin terbaru Power On, Apple kemungkinan akan pelan-pelan memasukkan Face ID ke semua produk Apple miliknya.

Baca juga: Syarat Bisa Instal Windows 11

Kemungkinan, Apple akan memasang Face ID pada semua jajaran jajaran Mac, iPad, dan iPhone termasuk pada jajaran iPhone SE.

Mark juga mengatakan bahwa sebenarnya Apple ingin menghapus Touch ID mereka tapi karena Touch ID lebih murah, mereka tetap mempertahankannya.

Face ID dinilai menyediakan dua fitur unggulan sekaligus, termasuk keamanan dan Augmented Reality. Sedangkan Touch ID hanya menyediakan fitur keamanan saja.

VIDEO Fitur WhatsApp terbaru, Apa Aja?


Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini