Home
/
Technology

Selamat Tinggal! Apple Bunuh iPod Shuffle dan Nano

 Selamat Tinggal! Apple Bunuh iPod Shuffle dan Nano

arah.com29 July 2017
Bagikan :

Apple menghentikan produksi perangkat pemutar musiknya, iPod Shuffle dan iPod Nano. Sebelumnya Apple telah mempensiunkan iPod Classic pada tahun 2014 lalu.

iPod Shuffle dan Nano kini tak bisa lagi ditemui di toko online Apple.

Kabar dihentikannya produksi dua iPod itu dibenarkan oleh juru bicara Apple melalui surat elektronik.

"Kami menyerhanakan lini iPod. Kami menyetop iPod Shuffle dan iPod Nano," kata juru bicara Apple, dilansir The Verge.

iPod Nano pertama kali diperkenalkan ke publik pada tahun 2005 lalu, sebagai penerus dari iPod Mini.

Sedangkan, iPod Shuffle juga dirilis di tahun 2005 dan menjadi pemutar musik terkecil Apple.

Selamat tinggal iPod Shuffle dan iPod Nano.

Tags:
populerRelated Article