Apple Event Digelar 8 Maret, Ada iPhone SE 3 hingga MacBook Pro ‘Murah’?
Uzone.id – Setelah dibikin penasaran sampai-sampai bertanya ke Siri, akhirnya Apple Event terungkap juga. Acara musim semi ini akan digelar pada 8 Maret 2022 seperti prediksi yang beredar.
Apple Event pada 8 Maret mendatang ini masih akan digelar secara virtual dari Apple Park di Cupertino, California, Amerika Serikat. Acara ini menggunakan slogan “Peek Performance” dan semakin membuat rasa penasaran kira-kira produk apa saja yang akan diperkenalkan.Peek performance. March 8th. See you there. #AppleEvent pic.twitter.com/cEKMq7BuBh
— Greg Joswiak (@gregjoz) March 2, 2022
Merangkum beberapa bocoran, berikut deretan produk yang diprediksi akan hadir di Apple Event 8 Maret 2022.
iPhone SE 3
Generasi ketiga dari iPhone SE ini rumornya akan tetap berada di kisaran harga USD399 atau setara Rp5,7 juta.
Analis Apple, Ming-Chi Kuo mengatakan, iPhone SE 3 bakal memiliki desain sama seperti generasi sebelumnya dengan dua peningkatan, yakni dukungan jaringan 5G dan prosesor yang lebih kencang.
iPad Air 5
Rumor yang berseliweran mengenai iPad Air generasi kelima ini meliputi prosesor A15, kemampuan 5G, empat speaker, dan dukungan Center Stage untuk video call.
Selain itu, kabarnya iPad Air 5 akan mengalami peningkatan di bagian kamera. Apple disebut akan membekalinya dengan kemampuan video 1080p dengan kecepatan 25 fps dan 30 fps.
Tak hanya itu, iPad Air 5 juga katanya akan mengusung lensa wide dan ultra-wide seperti iPhone 13. Namun, tampaknya perangkat ini tidak akan dilengkapi dengan pemindai LiDAR seperti iPad Pro.
MacBook Pro ‘entry-level’
Masih dari pengamatan Gurman, rumor berikutnya adalah MacBook Pro baru yang akan masuk di kelas ‘entry-level’. Tak sedikit yang menyebutnya MacBook Pro dengan harga ‘murah’ meski belum bisa dipastikan juga ‘semurah’ apa.
Uniknya, meski entry-level, MacBook Pro baru ini akan ditenagai chip M2 dari Apple dan kabarnya akan dijual bersamaan lini MacBook Pro 2021 – artinya, MacBook Pro entry-level ini diperuntukan mengganti MacBook Pro 13 inci.
Baca juga: Apple Setop Jualan Produk ke Rusia
MacBook Pro ‘murah’ ini tidak akan membawa Touch Bar, layar miniLED, atau teknologi ProMotion seperti MacBook lain.
Chip M2 tentu dipercaya lebih kencang dibanding M1, namun belum sekuat chip M1 Pro dan M1 Max.
MacBook Air yang dirombak dengan chip M2
Belum ada perilisan baru dari MacBook Air sejak 2020, jadi rumor yang beredar adalah Apple Event di Maret ini akan menjadi panggung bagi MacBook Air baru.
Desainnya mengalami perombakan dan akan mengikuti jejak Mac 24 inci dengan bezel warna putih dan hadir dengan varian warna beragam. Belum ada bocoran lebih detail, yang jelas MacBook Air baru ini akan ditenagai chip M2 dan mendukung MagSafe.
Mac Mini baru
Gurman beberapa waktu lalu membocorkan Apple Event akan memperkenalkan 7 Mac baru yang ditenagai dengan prosesor Apple Silicon.
Laporan Bloomberg pada 2021 mengatakan kalau Mac Mini premium akan ditenagai oleh Apple Silicon yang sama seperti MacBook Pro. Bahkan bocoran lainnya juga mengatakan kalau Apple mempersiapkan Mac Mini dengan chip M2.
iMac 27 inci dengan Apple Silicon
iMac 27 inci saat ini belum masuk ke ‘geng’ Apple Silicon, maka tak heran jika versi terbaru perangkat ini mengarah ke sana.
Kabar burung yang beredar meyakini kalau Apple akan memamerkan iMac 27 inci dengan layar miniLED dan teknologi ProMotion, serta chip M1 Pro dan M1 Max. Bahkan bocorannya, Apple mungkin menamainya iMac Pro.