icon-category Auto

Avanza, Xpander, Mobilio, Ertiga, Inceran Para Maling saat Pandemi

  • 25 Apr 2020 WIB
Bagikan :

Uzone.id - Perekonomian yang sulit dimasa-masa pandemi ngebuat kriminalitas meningkat, salah satunya marak kembali ditemukan pencurian mobil.

Maka waspadalah kalian yang mobil-mobilnya jadi lebih sering nganggur di garasi dari tindak pencurian, terutama mobil-mobil populer yang disukai masyarakat Indonesia.

Kabag Penum Divisi Humas Polri, Asep Adi Saputra, mengatakan ada peningkatan angka kriminalitas sebanyak 11,80 persen selama Pembatasan Sosial Bersakala Besar (PSBB) diterapkan.

Baca juga: 5 Merek Mobil Terlaris Saat PSBB

Toyota Avanza, Mitsubishi Xpander, Suzuki Ertiga, dan Honda Mobilio, dan sejenisnya ternyata menjadi sasaran utama para maling.

Semua mobil-mobil yang disebutkan tersebut dianggap populer di Indonesia, sehingga banyak yang mencari dan mudah dijual kembali.

Selain dijual ke penadah dalam bentuk utuh, ada juga yang dipreteli komponen-komponennya untuk dijual terpisah, istilahnya jadi ladang untuk barang copotan.

Modusnya yakni mengawasi target lokasi pencurian terlebih dahulu, melancarkan aksi pencurian, lalu menjual motor hasil curian kepada penadah.

"Mereka berpatroli, keliling untuk cek kendaraan mana yang kebetulan korban lengah dan terparkir di tempat yang sepi. Kemudian, mereka beraksi," tutupnya.

Antisipasinya, parkir di garasi rumah, apalagi yang tertutup sudah relatif aman. Jangan biarkan mobil terparkir di tempat terbuka atau di luar halaman rumah.

Selain itu, saat masa-masa PSBB ini, dimana mobil banyak menganggur di garasi, jangan copot kabel aki agar alarm dan fitur immobilizer mobil tetap bisa bekerja sebagai keamanan tambahan.

VIDEO 5 Fakta 10 Mobil Terlaris di Indonesia:

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini