Ayla Tabrak CBR1000RR SP, Gantinya Rumah plus Mobil
-
Honda CBR1000RR SP ditabrak Daihatsu Ayla (Foto: Istimewa)
Uzone.id - Dimas Prasetyahani sedang ketiban sial, pria berperawakan tambun itu ditabrak oleh Daihatsu Ayla saat dirinya mengendarai Honda CBR1000RR SP.Peristiwa terjadi di Jalan HR Bunyamin, Purwokerto Utara, Banyumas, Jawa Tengah, pada Selasa (17/11/2020).
Melalui Instagram @dimas_prasetyahani, Dimas menceritakan kronologi kejadian nahas itu. Menurutnya, dia ditabrak dengan sengaja oleh pengendara Ayla.
"Kronologinya, pengendara Ayla nggak terima. Katanya saya geber. Saya menyadari suara motor saya memang kencang sekali," tutur Dimas, yang juga berkawan dengan musikus Kevin Aprilio ini.
Dimas mengaku dirinya sudah minggir dan sempat cekcok. Namun, menurutnya pengendara Ayla itu tetap tidak terima.
Pengendara Ayla cuma bisa marah-marah, kata Dimas. "Lalu saya tantang. Kalo duel pun saya layani. Lalu dia langsung kabur, mungkin enggak mau melayani tantangan saya, padahal dia juga yang awalnya berhentiin saya."
Dimas merasa dibuat malu karena di sekelilingnya banyak orang. Dia mengejar pengendara Ayla dan memintanya menepi.
"Saya salip supaya dia minggir. Tapi, bukan menghadang. Tapi, mungkin karena dia gelap mata, si pengendara Ayla malah menubruk saya dengan sengaja."
Tindakan pengemudi Ayla tersebut, kata Dimas, sudah masuk percobaan pembunuhan sehingga dirinya melaporkan peristiwa ini ke polisi. Kemudian, polisi melakukan penahanan terhadap pengemudi Ayla.
Ditabrak Ayla, Dimas mengalami patah tulang lengan sebelah kiri sehingga harus memakai gips dan menjalani operasi.
"Alhamdulillah masih selamat," ujarnya.
Dimas memetik pelajaran bahwa banyak orang 'gila' di luar sana. Cuma gara-gara emosi sesaat, masalah yang sepele bisa melakukan hal tidak terpuji dan bisa menyebabkan orang lain meninggal dunia.
Dia menuturkan, pengemudi Ayla sudah megakui kesalahannya dan melakukan mediasi secara kekeluargaan.
"Beliau siap menanggung segala kerugian," kata dia, meskipun "Keluarga yang bersangkutan bukan dalam keadaan mampu, mobil masih kredit dan rumah seadanya."
Keluarga pengemudi Ayla meminta minta damai, kata Dimas. Juga siap memberikan mobil dan rumah yang ditaksir sekitar 300-400 juta.
"Dan saya belum kehendaki atau mengambil langkah," ungkap Dimas yang ingin konsultasi dengan keluarga atas tawaran tersebut.
Asal tahu saja, Honda CBR1000RR SP milik Dimas saat ini masih dijual oleh Honda Cengkareng dengan banderol Rp699.000.000, sedangkan untuk tipe CBR1000RR dijual Rp599.000.000. Kedua harga sudah OTR Jakarta.
Bandingkan dengan harga Daihatsu Ayla untuk tipe paling tinggi dipasarkan Rp159.900.000 (OTR Jakarta).
Kalau menurut kamu, apakah sudah sebanding tawaran dari keluarga pengemudi Ayla untuk menggantinya dengan rumah plus mobil yang kalau dirupiahkan sekitar Rp300 juta - Rp400 juta.
VIDEO Jajal Layanan Service Motor Listrik GESITS, Sebagus Apa?