Home
/
Entertainment

Ayushita Berbagi Cara Merawat Kulit Wajah yang Gak Perlu Ribet

Ayushita Berbagi Cara Merawat Kulit Wajah yang Gak Perlu Ribet
Tomy Tresnady03 September 2018
Bagikan :

Uzone.id - Ayushita Widyartoeti Nugraha (29) dengan segudang kesibukannya sebagai aktris tentu saja mengundang resiko terhadap kulit wajahnya.

Kayak syuting saja dari mulai matahari terang benderang sampai ketemu matahari lagi keesokan harinya, di tambah kurang tidur. Belum lagi sorot lampu di set yang panasnya terasa bila berlama-lama.

Sisi lain menjadi perempuan, Ayu juga setiap bulan punya kendala seperti menstruasi. Nah, Ayu menyarankan kamu baik lelaki maupun perempuan untuk merawat kulit sebulan sekali.

 “Idealnya untuk kulitnya yang baik-baik saja, melakukan perawatan tuh sebulan sekali, kenapa? Mau pakai make up kek, mau nggak kek orang tuh penumpukan komedo tuh pasti. Misalnya naik motor, keringatan, meperin ke baju, bajunya kotor, pori-porinya kemasukan kotoran, idealnya sebulan sekali,” tutur Ayushita di acara launching beauty-commerce Klinik Estetika dr. Affandi di Jakarta, baru-baru ini.

Baca juga: Membandingkan Gaya Julie Estelle dan Ayushita

Preview

Ternyata nih, Ayu punya cara perawatan rutin. Simpel sih, kata Ayu, cuma pakai krim untuk siang dan malam. Kalau bahasa sederhananya, dengan diolesi moisturizer dan sunblock.

Tapi, kalau sudah masalah kulit wajahnya harus dikonsultasikan dengan dokter, Ayu selalu datang ke dokter langganan selama 10 tahun terakhir ini, dokter Hengki yang membuka praktek di Klinik Estetika.

Kata Ayu, setelah dokternya itu membuka konsultasi melalui online, dia tak ribet lagi harus datang. Cuma buka ponsel, buka aplikasi dan langsung bisa live video consultation atau konsultasi video lewat foto (photo consultation).

“Aku sering syuting di Jogja gitu, masa pulang dulu ke Jakarta, lumayan kan biayanya buat pesawat,” tutur personel BBB ini.

Ayu juga mengingatkan kepada orang yang merawat wajah untuk tidak sembarangan mengoleskan krim. Ayu melihat sendiri banyak orang yang ingin cepat sembuh dengan mengoleskan krim sebanyak-banyaknya ke wajah. Itu tak banyak membantu lho.

“Karena aku sudah mencoba hal itu, harus bersabar, sedikit-sedikit, harus, bersih dulu, harus cuci muka sampai sekarang kadang-kadang aku keceplosan oke syuting capek, wah jangan nanti jerawatan lagi, langsung cuci muka,” tutur bintang film Kartini ini.

populerRelated Article