Home
/
Automotive

BAIC Bakal Tambah 4 Mobil Baru ke Indonesia, Ada yang Listrik?

BAIC Bakal Tambah 4 Mobil Baru ke Indonesia, Ada yang Listrik?

Brian Priambudi21 March 2025
Bagikan :

Uzone.id - Untuk memperkuat bisnis di Indonesia, PT JIO Distribusi Indonesia (JDI) sebagai pemegang merek BAIC akan menambah 4 mobil baru di Indonesia. Jumlah tersebut terdiri dari mobil pembakaran internal (ICE), Hybrid (HEV), hingga Plug-in Hybrid (PHEV).

Hal ini diterangkan oleh Dhani Yahya selaku Chief Operating Officer PT JDI. Dhani menyebutkan tahun ini rencananya keempat model tersebut akan hadir dari kategori BJ Series.

"Jadi tahun ini rencananya kami ingin melengkapi lini produk baru dengan membawa empat model tahun 2025 ini: BJ30 Hybrid, BJ41 PHEV, BJ60 PHEV, dan BJ80 ICE. Salah satunya bakal meluncur di GIIAS nanti. Kami tahu kondisi ekonomi Indonesia sedang tidak baik, makanya kami ingin menyuguhkan produk yang sesuai kebutuhan masyarakat," ujar Dhani di Jakarta, Rabu (19/3).

Soal mulai kapan produk mobil baru BAIC melantai di Indonesia, Dhani menyebutkan BJ30 Hybrid dan BJ80 diharapkan bisa meluncur di Juli 2025 mendatang.


Preview



"BJ30 di Juli, mudah-mudahan BJ80 kekejar juga di Juli. Kemudian BJ41 kita masukkan akhir tahun atau awal tahun depan," terangnya.

Saat ini BAIC Indonesia sudah menjual dua model mobil mereka yakni BJ40 Plus dan X55 II. Terdapat juga BJ80 yang diperkenalkan beberapa bulan lalu, namun belum dijual secara resmi di Indonesia.



Dari empat mobil baru BAIC yang disebutkan tadi, belum terdapat produk yang sepenuhnya elektrifikasi alias listrik. Dhani pun menyebutkan pihaknya berminat untuk meluncurkan mobil listrik, namun soal tanggal peluncurannya masih berkisar antara akhir tahun 2025 atau awal tahun 2026.

"Ada dua atau tiga tipe (mobil listrik) yang kita bawa, ya ada kompak SUV, SUV agak lebih besar, dan sedan. Nah sedan ini kita lihat apakah ada kebutuhan fleet, bisa dipakai untuk taksi online, bisa kerja sama tapi bukan ke perorangan melainkan ke grup. Mungkin ada Grab, Gojek, Maxis, dll. Jadi driver bisa me-list ke perusahaan dan perusahaan me-list ke kita," ungkapnya.



Selain mobil baru, BAIC Indonesia juga berencana melakukan ekspansi jaringan penjualan mereka. Merek China yang memposisikan sebagai kendaraan premium ini, menargetkan 25 dealer akan dibuka hingga akhir tahun.

Selain itu, BAIC Indonesia juga tengah melakukan persiapan pabrik perakitan alias Completely Knocked Down (CKD) di Tanah Air yang bekerja sama dengan PT Handal Indonesia Mobil (HIM). Kabarnya pabrik ini sedang dalam tahap instalasi dan bisa mulai beroperasi pada April mendatang.

populerRelated Article