icon-category Sport

Barcelona Mulai Bersiap Jika Ditinggalkan Messi

  • 30 Jul 2019 WIB
Bagikan :

Barcelona dalam tiga tahun terakhir terlihat lebih getol dalam mendatangkan pemain bintang setiap musim. Banyak pihak yang meyakini tindakan tersebut merupakan persiapan andai permainan bintang mereka, Lionel Messi, semakin menurun dikarenakan usia atau hengkang dari Barcelona.

Messi telah berusia 32 tahun. Akan tetapi, di atas lapangan ia sama sekali belum menunjukkan penurunan performa. Kontrak Messi akan habis pada 2021 dan hampir pasti diperbaharui. Manajemen Barcelona juga tak menutup kemungkinan untuk mendiskusikan kontrak seumur hidup.

Meski begitu, Barcelona tetap harus bersiap jika permainan Messi tak lagi moncer seperti beberapa tahun belakangan. Atau ada klub lain yang tertarik mendatangkannya dengan harga yang tinggi.

"Kami rasa adalah sebuah kewajiban untuk memikirkan era setelah Messi. Kami memikirkan soal era setelah Messi, karena itu kami mendatangkan para pemain baru," ujar Presiden Barcelona Josep Bartomeu dilansir dari AS, Senin (29/7).

Klub yang bermarkas di Camp Nou itu sudah mendatangkan sejumlah pemain, seperti Ousmane Dembele seharga 125 juta euro, lalu disusul pembelian Philippe Coutinho (145 juta euro). Terbaru, mereka telah mendatangkan Frenkie De Jong (75 juta euro), dan Antoine Griezmann (120 juta euro) pada bursa transfer musim ini.

"Kami harus memikirkan era saat Messi akan memutuskan berhenti bermain sepak bola profesional, tetapi sebagai presiden saya berharap ia akan bermain lebih lama bersama kami," ujar Bartomeu.

Pemain Argentina berusia 32 tahun tersebut saat ini diduga mengantongi gaji sebesar 1,7 juta pound (sekitar Rp 29 miliar) per pekan di Camp Nou. Kontraknya yang sekarang akan habis dua tahun lagi.

Klausul dalam kontrak Messi akan memungkinkan Barcelona untuk memperpanjang kontraknya saat ini dengan tambahan 12 bulan. Namun, raksasa Spanyol itu bertekad agar La Pulga menandatangani kontrak kesepuluh dengan klub sejak ia bergabung pada 2001.

Pemenang lima kali Ballon d'Or tersebut sejauh ini merupakan pesepak bola dengan bayaran tertinggi di dunia. Namun, sejumlah rumor mengklaim bahwa Messi menunda menandatangani kontrak baru sebelum Barcelona memulangkan Neymar.

Nawir Arsyad Akbar

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : Barcelona FC messi 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini