Kembali ke Uzone News Portal

icon-category Games

Beda Nasib Sama Serialnya, The Last of Us Part 1 di PC Malah Dibully

Bagikan :
Beda Nasib Sama Serialnya, The Last of Us Part 1 di PC Malah Dibully

Uzone.id - Popularitas serial The Last of Us yang tayang di HBO pada awalnya membuat banyak gamer berharap banyak pada game-nya yang di-porting untuk PC. Tapi, keinginan hanya sebatas impian saja, The Last of Us Part 1 untuk PC justru mendapatkan dibully habis-habisan oleh para gamer.

Nasibnya beda 180 derajat dibanding PlayStation 5, apalagi dengan serialnya. The Last of Us Part 1 untuk PC malah mendapatkan lebih dari 9.000 review negatif dari para gamer di Steam.

Kebanyakan gamer mengeluhkan banyaknya isu, seperti crash mendadak pada game hingga stuttering, padahal sejumlah gamer bermain di PC atau laptop dengan spesifikasi gaming kelas atas. 

Permasalahan tak cukup itu saja. Beberapa menyebutkan kalau wujud karakter di game ini seperti basah kuyup, waktu kompilasi shader pun begitu lama, sehingga grafis bakal ditampilkan cukup buruk. Mereka pun menyebut game ini tak dioptimalkan dengan baik untuk PC.

Naughty Studio sebagai developer game pun langsung mengeluarkan pernyataan terkait ribuan keluhan yang disampaikan para gamer. Perusahaan ini berjanji untuk melakukan perbaikan dan memberikan pembaruan secepatnya untuk mengatasi masalah yang ada dan akan datang.

“Kami telah mendengar kekhawatiran Anda, dan tim kami secara aktif menyelidiki berbagai masalah yang telah Anda laporkan. Kami akan terus mengabari Anda, tetapi tim kami memprioritaskan pembaruan dan akan mengatasi masalah di tambalan yang akan datang,” jelas Naughty Dog melalui Twitter.

Tak sekadar ucapan belaka, janji Naughty Dog langsung ditepati. Per 29 maret 2023, studio game tersebut meluncurkan update patch pertama dengan kode v1.0.1.6 untuk The Last of Us Part 1 di PC.

Patch ini untuk peningkatan stabilitas dan kinerja, serta peningkatan kecil lainnya. Pada update tersebut, Naughty Dog turut menyematkan fitur diagnosa crash dan waktu shader yang begitu lama, sehingga memberikan informasi buat mereka untuk menangani permasalahan terkait stabilitas pada game.

”Kami mencermati laporan pemain dan secara aktif mengerjakan tambalan dengan lebih banyak perbaikan bug,” pungkas studio game tersebut, dikutip dari Polygon.

Adapun The Last of Us Part 1 sudah tersedia di Steam dengan harga Rp879.000 untuk varian standar dan Rp1.029.000 untuk Deluxe Edition

Beli voucher games yang mudah dan murah di uzone store

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini