Begini Sosok Motor Terbesar, Panjang 3 Meter Beratnya 4 Ton!

-
Foto: Youtube Bikes and Beards
Uzone.id - The real moge kadang gak melulu dari kapasitas mesinnya, karena motor yang satu ini, benar-benar mewakili apa yang bakal kita sebut sebagai motor yang besar. Beneran besar!Tower Trike namanya. Hasil modifikasi pengusaha truk. Biasa bermain-main dengan kendaraan besar, maka rangka sebuah truk pun dijadikan basis untuk mengembangkan Tower Trike.
Channel Youtube Biker and Beards pun memposting motor terbesar yang pernah berjalan di jalan raya ini. Saking besarnya, motor ini punya ukuran seperti truk tanpa bodi alias rangka dan mesin saja.

Monster Trike ini memiliki tinggi 268 cm dan panjang 3.078 cm dan bobot 4,9 ton. Meski ukurannya sebesar truk, tapi karena ban depan cuma satu, maka regulasi di Amerika mengklasifikasikannya sebagai motor.
Selebihnya, motor ini punya kelengkapan layaknya motor pada umumnya. Ada setangnya, spion, tangki BBM, jok depan dan boncengers, juga spidometer.
Kemudianya menggunakan setang namun dengan mekanisme seperti setir mobil, dan mengandalkan pedal kaki untuk gas dan rem.
Mesinnya menggunakan 6V92 Detroit Diesel V-Block Supercharged, yang sanggup menghasilkan daya sebesar 335 Hp dan torsinya 1.020 lb-ft, yang bisa mengajak motor melaju sampai 135 kpj.

Tenaga tersebut tersalurkan melalui transmisi Allison HT 740 dan kaki-kakinya mengandalkan suspensi udara Air Glide.
Sang modifikator juga menambahkan besin seberat 90 kg berbentuk salib di belakang motor. Selain untuk tampilan, juga punya fungsi sebagai roll bar untuk pengendara dan penumpang.
Kalau kalian tre real Sultan juga yang doyan motor besar tanpa harus arogan, bisa membeli motor ini seharga Rp1,3 miliar dengan lama waktu pengerjaan sekitar seminggu.
VIDEO Mitsubishi Xpander Black Edition + Bonus Scene Xpander Cross Rockford Fostgate








