icon-category Auto

Beli NMAX Masih Harus Inden

  • 12 Jul 2017 WIB
Bagikan :

Yamaha Indonesia masih kewalahan memenuhi permintaan NMAX. Sampai sekarang, konsumen yang membeli skuter gambot itu harus menunggu alias inden sampai satu bulan ke depan.

Daftar tunggu NMAX kali ini jauh lebih baik dibandingkan beberapa waktu lalu, yang pernah mencapai dua bulan. Bahkan, merata hampir di seluruh wilayah Indonesia.

Hal tersebut dijelaskan Dyonisius Beti, Executive Vice President PT Yamaha Indonesia Motor Manufacturing (YIMM), karena sudah ditingkatkan kapasitas produksinya, jadi inden tidak terlalu lama lagi.

"Kalau inden masih ada, tetapi berangsur membaik, jadi tidak terlalu lama lagi," ucap pria yang akrab disapa Dyon di arena Jakarta Fair 2017, akhir pekan lalu di JIExpo, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Berita Terkait:

Di tempat sama, M Abidin, Manager After Sales & Public Relation YIMM menambahkan, permintaan NMAX sejak pertama diluncurkan sampai sekarang masih cukup tinggi, jika kapasitas produksi tidak ditingkatkan, maka masa tunggunya semakin parah.

"Mau tidak mau kami harus meningkatkan produksi, meski lama tetapi konsumen juga masih mau bersabar menunggu," ucap Abidin.

Penulis: Aditya Maulana

Editor: Azwar Ferdian

Copyright Kompas.com

Biar gak ketinggalan informasi menarik lainnya, ikuti kami di channel Google News dan Whatsapp berikut ini.

Tags : NMAX Yamaha Motor otomotif 

Bantu kami agar dapat mengenal kalian lebih baik dengan mengisi survei di sini